Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Hubungan Faisal dan Doddy Sudrajat sampai saat ini masih terus memanas.
Sudah berbulan-bulan, kisruh antara Faisal dan Doddy Sudrajat bak tak ada habisnya.
Ya, selepas kepergian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah dalam kecelakaan maut.
Kedua keluarga masih terus bersitegang dengan beragam perseteruan.
Tak henti menghebohkan publik, baru-baru ini Doddy Sudrajat mendadak mendatangi rumah Faisal.
Doddy Sudrajat berasalan ingin membawa pergi Gala Sky jalan-jalan dan berlibur bersama.
Namun, mengingat kedatangan Doddy Sudrajat berlangsung tanpa konfirmasi hal ini kembali memicu ketegangan.
Pihak Faisal mengaku tak bisa begitu saja membiarkan Gala Sky yang masih kecil pergi tanpa pendampingannya.
Apalagi, bocah yang belum genap 2 tahun itu diketahui masih kerap rewel dengan orang-orang yang jarang ditemui.
Sejak perseteruan ini mencuat, kabarnya rumah Haji Faisal telah diberi penjagaan khusus.
Tak mau kejadian ini terulang, benarkah Faisal menutup rapat-rapat rumahnya untuk Doddy Sudrajat?
Dikutip Grid.ID dari Youtube Trans TV Official, Senin (24/1/2022), Faisal tak 100 persen membenarkan hal tersebut.
"Iya (ada penjagaan), artinya sekarang apapun yang terjadi keamanan setempat sudah siap agar tidak jadi keributan," ujar faisal.
Memang tak mengizinkan Doddy Sudrajat menemui cucunya begitu saja.
Namun Faisal menyebutkan penjagaan ketat itu diakui untuk melindungi privasi keluarga.
Sebab, akhir-akhir ini Faisal mengakui rumahnya kerap didatangi pihak-pihak yang dirasa cukup mengganggu.
"Memang akhir-akhir ini banyak orang datang ke rumah, kadang-kadang orang itu tidak jelas dan memaksa berfoto sama Gala," jelasnya.
"Sedangkan sekarang lagi musim covid, nah sementara kita sendiri kadang-kadang dengan perasaan berat juga menyuruh mereka pergi," sambungnya.
Tegasnya, Faisal mengakui penjagaan yang ada di rumahnya bukan serta-merta karena kedatangan besannya yang sempat menghebohkan publik.
Namun, penjagaan tersebut untuk menghindari adanya pihak-pihak asing yang datang ke kediamannya tanpa tujuan yang jelas.
Sebab, Faisal juga mengakui saking tidak enak hati untuk menyepelekan tamu.
Karena rasa tak enaknya itu, ia sempat kecolongan hal-hal yang tak diinginkan.
"Pernah, udah dipersilahkan masuk ke rumah, ternyata di dalam rumah mereka videoin saya serba salah," jelasnya.
"Mau marah ini tamu dari jauh, nggak marah tapi gimana (tidak sopan) obrolan kita direkam semua," pungkasnya.
(*)