Find Us On Social Media :

Fatal! Fenomena Rambut Rapunzel Banyak Terjadi hingga Membuat Penderitanya Harus Operasi

By Rissa Indrasty, Selasa, 25 Januari 2022 | 05:50 WIB

Gadis 9 Tahun Ini Mengeluh Mual, Keluarga Kaget Saat Lihat Gumpalan Berdiameter 18 Sentimeter di Perutnya!

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty

Grid.ID - Rapunzel merupakan cerita tentang seorang gadis yang memiliki rambut yang luar biasa panjang.

Namun, ternyata di kehidupan nyata, ada yang disebut dengan sindrom disney.

Bukan tentang seseorang yang memiliki rambut panjang, di dunia nyata sindrom Rapunzel merupakan sindrom seseorang yang sering mengkonsumsi atau menelan rambut.

Dilansir Grid.ID dari World of Buzz, seorang anak di Harbin, Provinsi Heilongjiang, Tiongkok, dilarikan keluarganya setelah sering mengeluh tidak nafsu makan dan mual.

Awalnya keluarga mengira anak itu hanya sakit perut biasa.

Hingga ketika dokter melakukan CT scan, keluarga pun kaget dengan apa yang ditemukan dokter dalam perut sang anak.

Ternyata setelah dilihat hasil CT scannya, ada segumpal rambut dengan diameter hingga 18 cm di dalam perut sang anak.

Ibunya mulai curiga kebiasaan buruk sang anak kembali.

Baca Juga: Rapunzel di Dunia Nyata, Gadis Ukraina ini Punya Rambut Panjang yang Tak Pernah Dipotong Sejak Kelas 5 SD!

Benar saja, setelah ditanya lebih lanjut, sang anak mengaku mengkonsumsi rambutnya sendiri.

Hal itu sempat membuat sang ibu syok.