Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Aisyah Aqilah didapuk bermain sinetron yang berjudul Janet dan Jamilah.
Dalam sinetron ini Aisyah perankan dua karakter sekaligus, yakni tokoh bernama Janet dan Jamilah, saudara kembar dengan kepribadian berbeda.
Bagi Aisyah berperan dua karakter sekaligus adalah pengalaman barunya dalam dunia akting.
"Jadi aku belum pernah memerankan anak kembar gitu. Ini first time aku meranin dua karakter, kembar," ujar Aisyah dalam press confrence virtual, Jumat (28/1/2022).
Karena baru pertama kali, mantan Athalla Naufal ini pun banyak berbincang-bincang dengan produser dan sutradara untuk mengulik dua karakter ini.
"Pastinya ada reading gitu sih, ngobrol-ngobrol sama sutradara dan produser. Aku ngulik karakter bareng-bareng (sama sutradara dan produser)," imbuhnya.
Tak dipungkiri dengan memainkan dua karakter sekaligus menjadi tantangan tersendiri untuk perempuan 19 tahun itu.
Disebut Aisyah, tokoh Janet adalah sosok wanita yang sangat tomboy, bar-bar dan suka trek-trekan.
Sedangkan tokoh Jamilah adalah sosok yang yang terlahir kaya, polos, dan lebih melankolis.
"Uuh bukan lagi (banyak banget tantangannya) karena kan yang nonton banyak. Jadi bagaimana caranya kita buat penonton ngerasain feel pada saat Janet yang on cam, pada saat Jamilah yang on cam," ucap Aisyah.
Namun, Aisyah juga pintar merubah posisi karakternya.
"Bagaimana mereka bisa merasakan feel yang berbeda antara Janet dan Jamilah. Itu sih yang aku pikirin dari episode awal syuting, aku jaga banget," lanjut Aisyah.
Kendati demikian Aisyah berharap aktingnya dalam sinetron Janet dan Jamilah ini bisa tersampaikan ke masyarakat.
"Semoga mendapat pesan dari sinetron Janet dan Jamilah ya" tuturnya.
Janet dan Jamilah ini mengisahkan mengenai dua orang gadis kembar yang dipisahkan dalam waktu yang lama.
Sinetron Janet dan Jamilah kemudian dipertemukan dalam sebuah situasi yang tidak pernah mereka duga sebelumnya.
Apalagi Jamilah sejak kecil selalu dibesarkan dengan cara masyarakat kampung berbeda dengan Janet yang lebih bebas seperti masyarakat kota.
Baca Juga: Sudah Dikasih Mobil Tapi Hubungannya Kandas Juga, Begini Pesan Athalla Naufal ke Mantan Pacar
Namun sebesar apapun mereka berusaha untuk saling melepaskan diri, darah dan ikatan mereka lebih kuat.
Akhirnya secara perlahan mereka mencoba untuk lebih mengenal satu sama lain dan bagaimana kehidupan yang dijalani.
Sinetron Janet dan Jamilah ini akan mulai tayang hari ini, Jumat (28/1/2022) pukul 20.00 di layanan streaming Vidio.
(*)