Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Tragedi bentrokan Sorong, Papua Barat yang terjadi pada Senin (24/1/2022) masih menyita perhatian publik.
Pasalnya, bentrokan itu menelan banyak korban jiwa.
Satu korban meninggal dunia dalam bentrokan yang terjadi di diskotik Double O itu adalah DJ Indah Cleo.
DJ Indah Cleo sendiri merupakan pengisi acara di Double O saat kejadian tragis itu terjadi.
Kali ini, Grid.ID telah merangkum 4 fakta mengenai DJ Indah Cleo yang turut menjadi korban dalam tragedi bentrokan Sorong, seperti yang dirangkum dari KOMPAS.com dan TribunSeleb pada Sabtu (29/1/2022).
1. Gagal selamatkan diri
DJ Indah Cleo menjadi satu dari 17 korban yang gagal menyelamatkan diri dalam tragedi tersebut.
Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol Adam Erwindi menjelaskan bahwa para korban sempat lari ke lantai dua untuk bersembunyi saat bentrokan itu mulai terjadi.
Baca Juga: Polisi Sebut Jenazah DJ Indah Cleo Ditemukan dalam Kondisi Mengenaskan Usai Bentrokan di Sorong
Namun, saat akan menyelamatkan diri, para korban tak bisa turun ke lantai satu lantaran jalan sudah penuh kobaran api.
"Jadi sebelumnya ada bentrok, dari bentrok itu ada korban yang meninggal satu orang. Saat itu mereka (17 korban) naik ke lantai dua karena takut," ujar Adam.
"Tapi mereka (17 orang) itu takut (keluar ruangan) dan ketika keluar dari lantai 2, jalan turunnya sudah penuh dengan api," lanjut.
2. Jenazah DJ Cleo tidak dikenali
Pihak kepolisian juga menjelaskan bahwa kondisi jenazah DJ Indah tidak dikenali saat ditemukan di dalam Double O.
"Sudah tahu keluarganya. Cuma saat ini kondisi jenazah tidak dapat dikenali,"ujar Adam.
"Kondisinya sudah hangus terbakar dan tidak bisa dikenali, sehingga perlu pengecekan secara DVI (cek) untuk mengidentifikasi jenazah itu siapa dari 17 nama ini," jelasnya.
3. Sempat kabari adik
Sebelum ditemukan meninggal dunia, DJ Indah Cleo ternyata sempat mengirimkan pesan kepada adiknya, Sukma Wardani.
Menurut Sukma, sang kakak mengirimkan pesan dan memberitahukan situasi bentrokan saat itu.
"Dia sempat bilang bahwa tempat kerjanya sudah mulai berasap dan lainnya," ujarnya.
"Setelah itu aku chat balik, dia hanya baca namun tidak dibalas lagi, kemudian kita telepon namun tidak lagi dibalas," lanjut Sukma.
4. Merintis karier sejak 2014
DJ Indah Cleo diketahui telah merintis karier sejak tahun 2014 silam.
Hal itu diketahui dari akun Instagram mendiang @dj.indahcleo06.
Dalam bionya, ia menuliskan keterangan "Disc Jockey est 2014".
(*)