Grid.ID- Penggemar SNSD pasti sudah pernah melihat sekilas penampakan isi rumah Choi Soo Young.
Ya, isi kondisi rumah artis Choi Soo Young sempat diperlihatkan di sebuah program acara.
Kadang kala penampakan rumah artis Choi Soo Young terlihat di media sosial dan akun YouTube miliknya.
Meski tidak bisa melihat secara keseluruhan, kamar Choi Soo Young memiliki nuansa vintage.
Suasana itu tampak berbeda dengan kondisi rumah kakak Choi Soo Young.
Rumah kakak Choi Soo Young, Choi Soo Jin belum lama ini diungkap dalam program acara DNA Mate.
Tempat tinggal Soo Jin terkesan sederhana. Tidak terlalu luas karena penuh dengan perabotan.
Begitu masuk ke dalam, penampakan dapur dan ruang makannya langsung terlihat.
Dapurnya bisa dibilang cukup kecil, ruang geraknya hanya memuat 1-2 orang.
Tak seperti hunian lainnya, Soo Jin menyatukan fungsi ruang makan dan ruang tamu.
Karena itu, ruangan di sebelah dapur, ia memadukan mini sofa dengan meja makan.
Tidak banyak ruangan di rumah Soo Jin. Hanya ada dress room, kamar mandi, kamar tidur, dan ruang tengah.
Dari beberapa ruangan itu, penampakan dress room Soo Jin yang paling mengejutkan Soo Young.
Pasalnya, dress room miliknya penuh dengan tumpukan pakaian.
Kondisi dress room-nya cukup sempit, sedangkan koleksi busananya sangat banyak.
Itu semakin terasa sesak karena ia tidak menata rapi semua pakaiannya.
Suasana serupa juga terlihat di kamar tidur Soo Jin. Kamar tidur Soo Jin dilengkapi dengan ranjang, televisi, beberapa meja sudut, dan meja rias.
Penampakan meja riasnya sangat penuh dengan produk kosmetik. Masalahnya, ia tidak menatanya dengan rapi.
Melihat kondisi itu, Soo Young pun membantu merapikan meja rias dan meja rias kakaknya.
Sama seperti adiknya, Soo Jin juga memiliki suara yang merdu. Hanya saja, ia memilih menjadi aktris musikal ketimbang idol K-Pop.
Ia sudah debut sebagai aktris musikal sejak 2009. Kala itu, ia membintangi drama musikal Jack the Ripper. Sejak itu, ia mendedikasikan dirinya di industri musik.
Selain menjadi aktris musikal, Soo Jin juga kerap menjadi penyulih suara sejumlah film asing.
Ia pernah menyulih suarakan film Heartbreakers, Seven, Sahara, Golden Eye, dan I Still Know What You Did Last Summer.
(*)