Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Telur asin adalah salah satu makanan umum yang dikonsumsi orang Indonesia.
Telur asin biasanya berasal dari telur bebek dan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Mengutip Tribunnews Wiki, ternyata kandungan protein dalam telur asin bisa menggantikan sel-sel tubuh yang rusak.
Hasilnya, sel-sel tubuh sehat bisa diproduksi dan berguna bagi kesehatan.
Kemudian, kandungan protein dalam telur asin juga bisa meningkatkan massa otot.
Sebab kandungan protein yang tinggi pada telur asin mampu membangun dan membentuk massa otot sehingga menjadi lebih kuat.
Bukan hanya itu, ternyata telur asin juga akan memberikan manfaat luar biasa kalau dikonsumsi ibu hamil.
Untuk lebih jelasnya, berikut Grid.ID sudah merangkum dari laman Nakita.ID manfaat telur asin untuk ibu hamil:
1. Menyehatkan tulang
Hanya dengan mengonsumsi telur asin, maka jumlah kalsium yang terkandung dalam tubuh ibu hamil akan meningkat sebanyak 25 kali.
Hal tersebut tentu akan sangat mencukupi kebutuhan kalsium di masa kehamilan.
Dengan begitu, maka ibu hamil akan terhindar dari keluhan pegal-pegal, nyeri pinggang dan osteoporosis (tulang keropos).
Bahkan, telur asin juga bagus untuk membentuk struktur tulang dan gigi yang kuat pada janin.
2. Menjaga kesehatan mata
Ternyata kandungan vitamin A di dalam telur asin juga mampu menjaga kesehatan mata.
Vitamin A pada telur asin bisa menguatkan daya pandang, terutama di tempat yang kurang cahaya.
Disamping itu, telur asin juga dapat menangkal radikal bebas dan menguatkan sistem imunitas tubuh bumil.
Bonusnya, dengan vitamin tersebut maka pertumbuhan visual janin akan aman.
3. Menjaga perkembangan otak bayi
Telur asin memiliki asam lemak omega 3 yang baik untuk perkembangan otak dan sumsum tulang belakang janin.
Otomatis hal ini dapat membuat bayi lahir dengan tingkat kecerdasan yang baik.
Kemudian, asam lemak omega 3 ini dapat berasal dari kandungan protein yang juga mencegah adanya kecacatan pada janin.
4. Membantu perkembangan bayi
Telur asin sangat kaya kandungan asam amino.
Nah, asam amino yang terkandung dalam protein adalah unsur pembangun sel-sel tubuh.
Zat tersebut sangat penting bagi ibu hamil untuk membantu bayi berkembang secara normal.
5. Meningkatkan metabolisme
Telah disinggung sebelumnya kalau kandungan protein dalam telur asin sangat tinggi.
Nah, protein pada telur asin memberikan energi yang cukup pada sel-sel tubuh ibu hamil.
Dibandingkan dengan susu dan daging merah, ternyata protein telur asin masih jauh lebih kaya.
Ini dapat dimanfaatkan untuk mencegah bayi lahir dengan kondisi berat badan rendah dan membantu pembentukan organ.
(*)