Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Pasangan artis Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian baru saja menggelar tasyakuran akikah dan khitan bungsunya yang bernama King Zhafi Zayyan Slofa.
Keduanya menggelar acara tersebut di kawasan Cilandak Timur, Jakarta Selatan, dengan protokol kesehatan yang ketat.
Acara akikah dan khitan itu digelar bertepatan dengan 40 hari usia putranya.
"Alhamdulillah hari ini akikah lancar, di rumah Kenanga. Alhamdulillah nggak ujan, lancar, pesta kebun ya, pesta kebun, garden party," ucap Sonny Septian saat ditemui Grid.ID usai acara di kawasan Cilandak Timur, Jakarta Selatan, Minggu (30/1/2022).
"Alhamdulillah sudah di doakan sama para guru, dan alhamdulillah semua sebelum masuk, semua temen-temen di-swab dulu, insya Allah menjadi iktiar juga prokes kita, Alhamdulillah negatif, dan insya Allah acaranya berjalan lancar," tuturnya.
Rupanya sebelum acara tasyakuran akikah ini, King Zhafi sudah terlebih dahulu disunat.
Saat itu juga usianya belum genap 40 hari.
Meski sempat jadi kontroversi lantaran terlalu muda untuk disunat, akhirnya Sonny dan Fairuz menuturkan alasannya.
"Iya ini sebenarnya khitan si Zhafi sempet trending, maksudnya kaya kok masih bayi dikhitan, itu banyak banget," kata Fairuz.
"Sebenernya dari segi kedokteran, yang dikasih tahu dokternya juga justru bagus ya, asal dengan catatan kondisi bayi sehat. Begitu lahir bayi nggak kuning, sehat."
"Bayinya tidak kuning, keadaannya sehat, lalu diambil darah, juga diperiksa dulu kelaminnya dan alhamdulillahnya Zhafi siap untuk khitan," sahut Sonny Septian.
Alasan lain keduanya memilih untuk menyunatkan sang anak karena pengalaman dari Fairuz saat memilki anak dari Galih Ginanjar, yaitu King Faaz.
"Dan juga katanya kalau misalnya kita di awal (sunat), lebih mudah membersihkannya, karena kalau nanti udah besar, namanya laki-laki harus ekstra sucinya, dan berkaca dari pengalaman juga (Fairuz)," ujar Sonny.
"Iya jadi Faaz dulu sempat sakit kan, sakit DBD, infeksi saluran kencing," sambung Fairuz.
Kendati demikian, Fairuz dan Sonny bersyukur kini anaknya lebih sehat setelah disunat.
Bahkan bekas jahitan pun sudah tidak terlihat.
"Alhamdulillah di 40 hari ini kondisi Zhafi semuanya udah bagus, nggak ada bekas jahitan, udah bersih dan normal."
"Rewel enggak begitu, pulang di rumah setelah khitan obat nggak sama sekali dipake karena anaknya emang nggak rewel sama sekali," tutupnya.
(*)