Degenerasi makula
Penelitian mengungkapkan bahwa paparan sinar biru akan berdampak pada kerusakan sel-sel peka cahaya yang ada di retina.
Berdasarkan kejadian yang terjadi selama penelitian, hal ini mirip dengan degenerasi makula yang berujung kehilangan penglihatan permanen.
Mata lelah
Paparan sinar biru dapat membuat mata lelah sehingga pandangan menjadi kabur, sulit fokus, mata kering dan iritasi.
Sulit tidur
Terpapar sinar biru dalam waktu yang lama akan mengacaukan ritme sirkadian dan siklus tidur.
Hal ini dikarenakan sinar biru akan memberikan sinyal ke otak untuk tetap terjaga sehingga kamu sulit tidur.
Selain itu, sinar biru juga dapat mempengaruhi produksi melatonin, sebuah hormon yang membantu seseorang tidur dan mengatur siklus tidur.
Berisiko kanker
Melansir Kompas.com, The World Health Association menyebutkan bahwa handphone dapat meningkatkan risiko kanker.