Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Usai isu keretakan rumah tangganya beberapa lalu menjadi perbincangan publik, akhirnya Shandy Aulia memberi jawaban melalui postingan di Instagramnya.
Di mana Shandy Aulia memposting foto mesra dirinya dan suami, David Herbowo, tengah makan malam romantis untuk merayakan 10 tahun usia pernikahan mereka.
Tak lupa Shandy Aulia juga menuliskan caption romantis.
Postingan tersebut pun menyapu bersih isu perihal Shandy Aulia akan bercerai dengan sang suami.
Selama 10 tahun usia pernikaannya, Shandy Aulia mengungkapkan bahwa dirinya belajar banyak hal.
"Harus berpikir jangka panjang, it's ok untuk tidak baik, it's ok berantem, beda pendapat," ungkap Shandy Aulia saat dikutip Grid.ID melalui Live Streaming Pagi-pagi Ambyar Trans Tv, Senin (31/1/2022).
"Tapi it's not ok kita ambil keputusan pendek, gampang, karena kita mau jalan sama siapa pun akan gitu juga perputarannya sama, nggak ada yang beda, jadi aku berpikir lebih baik memperbaiki daripada memulai baru," jelas Shandy.
Beruntung, sang suami sangat dewasa dan bijaksana dalam menghadapi persoalan yang terjadi pada rumah tangga mereka.
"David itu tipe yang surprise, dia tipe yang mungkin kalau dia nggak bersikap dewasa juga kita nggak seperti ini," ungkap Shandy Aulia.
Selain postingan makan malam romantis, Shandy Aulia juga baru saja memposting kebersamaan dirinya, sang suami dan anaknya yang berlibur ke Amerika.
"Ajak Claire, first snow-nya Claire, pertama kalinya itu, dia happy banget untungnya, maksudnya kadang anak-anak yang harus adaptasi, kalau dia cepet, dia happy banget, jadi nggak sia-sia aja gitu," tutup Shandy Aulia.
(*)