Find Us On Social Media :

Bukan Rohimah, Wanita Ini yang Terima Telepon dari Rommi Sebelum Meninggal Dunia, Begini Isi Pembicaraan Mereka

By Hana Futari, Senin, 31 Januari 2022 | 15:34 WIB

Rohimah Alli dan Rommi Halley

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari

Grid.ID - Rommi Halley, mantan kekasih Rohimah sempat menelepon seorang wanita sebelum meninggal dunia.

Bukan Rohimah, wanita yang ditelepon Rommi Halley adalah Joya yang tak lain manajernya.

Sembari terdengar menangis, Joya menceritakan momen saat Rommi menelepon untuk terakhir kalinya.

"Semalam tuh (Rommi) telepon aku. Semalam itu aku harus perform, dia telepon aku," ujar Joya melalui sambungan telepon dikutip Grid.ID dari saluran YouTube Surya Citra Televisi (SCTV), Senin (31/1/2022).

Joya kemudian menceritakan isi perbincangan mereka di malam itu.

Menurutnya, bukan hal yang biasa Rommi meneleponnya malam-malam.

"Aku bilang 'tumben (nelepon), di sana sudah malam banget loh, di sini saja aku mau perform jam setengah 11 malam berarti di Bali sudah jam setengah 1'," kata Joya.

Menurut Joya, saat itu Rommi beralasan sulit tidur sehingga meneleponnya.

Baca Juga: Terungkap Langsung dari Mulut Anak Kiwil! Ini Hubungan Rohimah dan Mendiang Rommi Halley

Rommi juga menanyakan keberadaan Joya lantaran terdengar suara berisik.

"Terus katanya dia lagi nggak bisa tidur. 'Kamu lagi dimana berisik banget' kata Rommi. Aku bilang mau siap-siap perform aku mau nyanyi," lanjut Joya.