Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Kabar kurang menyenangkan datang dari paranormal sekaligus presenter, Roy Kiyoshi.
Melansir Tribunnews.com, Roy Kiyoshi divonis mengalami pembengkakan jantung.
Penyakitnya ini baru diketahui saat menjalani pemeriksaan kesehatan pada 26 Januari 2022 lalu.
Pria berusia 34 tahun ini menduga bahwa penyakitnya ini disebabkan oleh faktor genetik atau keturunan.
Roy mengaku takut akan penyakitnya ini, pasalnya dirinya adalah tulang punggung dalam keluarga.
"Takut, aku kan tulang punggung keluarga dan harus membiayai keluarganya," kata Roy Kiyoshi di Cengkareng, Jakarta Barat, Selasa (1/2/2022).
"Aku down banget dengar kabar itu," lanjutnya.
Walau demikian, Roy Kiyoshi sudah pasrah dan mulai mengurangi jadwal syuting serta kegiatannya.
Pembengkakan jantung yang dialami Roy Kiyoshi adalah kondisi ketika jantung membesar (kardiomegali) yang merupakan tanda kondisi lain.
Sebenarnya ada beberapa penyebab pembengkakan jantung dan menjadi pertanda bahwa jantung tidak berfungsi sebagaimana mestinya.