Find Us On Social Media :

Coba Minum Teh Tanpa Gula Tiap Hari, Efeknya Bikin Kamu Tidak Perlu Lagi ke Rumah Sakit!

By None, Kamis, 3 Februari 2022 | 19:54 WIB

ilustrasi minum teh

Untuk mendapatkan manfaat teh, setidaknya kamu harus membiasakan minum teh 3 sampai 5 kali per hari, tentunya tanpa campuran gula, susu, atau krimer.

Karena berbagai kandungan zat yang ada pada teh memang membuatnya cocok untuk banyak suasana.

Akan tetapi, ada lho beberapa cara agar kamu bisa merasakan manfaat yang luar biasa dari teh utamanya saat pagi hari.

Ada saja manfaatnya minum teh dipagi hari dilansir Grid.ID dari sripoku.com.

1. Membuat tubuh relaks

Mengonsumsi teh tawar dapat membuat tubuh menjadi lebih relaks.

Hal ini tidak lepas dari manfaat kandungan L-theanin yang ada di teh dalam merelaksasi tubuh.

Baca Juga: Walaupun Paling Enak Disantap Saat Masih Hangat, Kebiasaan Minum Teh Panas Bisa Memicu Penyakit Mematikan Ini, Stop dari Sekarang!

Tak hanya itu, L-theanin juga memberikan manfaat lain, seperti meredakan stres, memperbaiki mood, dan meningkatkan fungsi otak.

2. Menormalkan kadar gula darah

Kebiasaan mengonsumsi teh tawar juga bisa membantu menurunkan kadar gula darah.

Kandungan polifenol yang ada pada beberapa jenis teh, seperti teh hijau, teh hitam, dan teh oolong, mampu meningkatkan sensitivitas insulin di tubuh.