Find Us On Social Media :

Reuni dengan Mantan Suami, Yuni Shara Auto Pamer Senyuman Haru Lakukan Hal Ini Bersama, Warganet Langsung Beri Komentar : Sedih ya?

By Annisa Marifah, Jumat, 4 Februari 2022 | 18:30 WIB

Yuni Shara

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID — Nama Yuni Shara tentu tak asing di belantikan musik Tanah Air.

Namun, selain karya dan lagu-lagunya, Yuni Shara juga terkenal akan kisah asmaranya.

Diketahui bahwa Yuni Shara sebelumnya pernah menikah dengan Raymond Manthey dan Henry Siahaan.

Yuni Shara menikahi Henry Siahaan pada 2002 dan bercerai pada 2008.

Dari pernikahannya ini, keduanya dikaruniai seorang anak bernama Cello Obient Siahaan dan mengadopsi seorang anak bernama Cavin Obrient Salomo Siahaan.

Meski telah bercerai, Yuni Shara dan Henry Siahan tetap menjalin hubungan baik.

Kali ini, Yuni Shara menjadi sorotan saat kembali bertemu dengan sang mantan suami.

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @yunishara36, penyanyi itu mengunggah momen keberangkatan sang buah hati.

Baca Juga: Kaget Setengah Mati Bak Disambar Gledeg, Yuni Shara Mendadak Minta Maaf pada Sosok ini hingga Singgung Soal Sang Putra Kesayangan Usai 14 Tahun Hidup Menjanda, Ada Apa Gerangan?

Tampak Henry juga hadir di sana melepas kepergian anak pertama mereka, Cavin.

Dalam momen itu, tampai Henry dan Yuni Shara berfoto dengan Cavin di bandara.

Senyuman haru Yuni terlihat saat melepas anaknya pergi belajar ke luar negeri setelah belajar secara daring selama setahun.

"Setelah setahun lebih belajar di rumah, sekarang waktunya pergi belajar di kampus," tulis Yuni.

"Selamat belajar hidup anakku, Cavin Obrient Salomo Siahaan," lanjutnya.

Warganet pun tak ketinggalan memberikan komentar.

"Sedih ya mbak? Mata Mbak Yuni sembab," tulis akun @supriyantisupardi.

"Duh jagoannya Neng Yuni keren ya," tulis akun @hennylisty.

"Sukses selalu anak Bunda," tulis akun @erlinawimosu.

(*)