Laporan Wartawan Grid.ID, Dwi Ayu Lestari
Grid.ID - Tentu ada perubahan dari kehidupan seorang wanita setelah menjadi seorang ibu.
Dari segi kebiasaan hingga pola pikir wanita akan terpengaruh dengan hadirnya sang buah hati.
Sang buah hati yang sudah dikandung selama 9 bulan akhirnya bisa berpindah dari pelukan sang ibu.
( BACA JUGA :6 Tanda Ini Tunjukkan Kalau Kamu Sedang Hamil! wah Apa Saja ya?)
Fenomena ini dirasakan oleh hampir semua ibu muda, termasuk Kylie Jenner loh.
Selebriti sekaligus pebisnis ini mencurahkan perubahan dirinya pasca menjadi seorang ibu.
Dilansir dari Popsugar, Grid.ID akan merangkum percakapan Kylie Jenner bersama Kim Kardashian mengenai pengalamannya menjadi seorang ibu.
Terlebih lagi usianya yang masih 20 tahun menjadi tantangan tersendiri bagi Kylie Jenner.
( BACA JUGA :Unggah Video Salma Sedang Makan, Atiqah Hasiholan Kena Tegur!)
Kepada Kim Kardashian, Kylie Jenner mengungkapkan perubahannya setelah melahirkan Stormi Webster.