Find Us On Social Media :

Nagita Slavina Syok dan Gatal-gatal Ada Tungau Bersarang di Kasur Barunya, Raffi Ahmad Malah Beri Respon Ini, Simak Cara Mengusir Kutu Kasur yang Aman!

By Devi Agustiana, Sabtu, 5 Februari 2022 | 10:39 WIB

Nagita Slavina mengeluhkan ada tugau atau kutu di kasur barunya. Begini cara aman membasmi tungau di kasur.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Hidup nyaman dengan fasilitas mewah di rumahnya, Nagita Slavina malah mengeluhkan ada tungau atau kutu di kasur barunya.

Melalui unggahan media sosial yang Grid.ID kutip pada Sabtu (5/2/2022), Raffi Ahmad malah menggoda istrinya yang gatal-gatal digigit tungau.

"Itu kutu kasur, segini. Tuh aku digigit," kata Nagita Slavina sambil menunjukkan tangannya yang digigit kutu kasur.

Bukan hanya Nagita, anak pertama mereka, Rafathan juga mengalami hal serupa.

Raffi Ahmad pun heran mengapa dirinya tidak digigit kutu tersebut.

“Apakah aku tidak semanis kalian?" kata Raffi meledek Nagita di depan Rayyanza juga tidak menjadi korban.

"Kutu aja nempel sama kamu," lanjut Raffi cengengesan.

"Enggak gitu," sahut Nagita.

Kutu kasur merupakan serangga kecil yang biasa bersembunyi di sekitar kasur atau tempat tidur.

Baca Juga: Nggak Sampai 10 Menit, Begini Cara Basmi Tungau Laba-laba yang Merusak Tanaman, Dijamin Hama Nggak Bakal Balik Lagi

Dirangkum Grid.ID dari Kompas.com, hama berbentuk pipih dan berwarna kecokelatan ini keluar pada malam hari untuk menggigit dan menghisap darah kita saat tidur.

Perlu diketahui kalau kehadiran kutu kasur tentu mengganggu kenyamanan dan membahayakan kesehatan sehingga harus segera disingkirkan.

Berikut cara efektif membasmi kutu kasur:

1. Menjemur kasur

Pertama-tama kita harus menjemur kasur di bawah terik sinar matahari.

Bukan hanya membasmi kutu kasur, cara ini juga berpengaruh pada kebersihan kasur.

Selama kasur dijemur, jangan lupa pindahkan barang-barang yang ada di kamar tidur agar debu dan tungau tidak menyebar ke tempat lain.

2. Uap panas

Pasang selang kecil ke lubang ketel listrik yang berisi air panas, lalu arahkan selang ke sepanjang area jahitan kasur untuk penguapan.

Baca Juga: Lakukan Sebelum Menyesal! Begini Cara yang Benar Untuk Mencuci Bantal Tidur

Usahakan semua sudut dan bagian sela-sela kasur terkena uap panas untuk membasmi kutu kasur.

3. Minyak esensial

Langkah selanjutnya bisa menggunakan minyak esensial.

Gunakan minyak esensial dengan aroma lavender yang terkenal ampuh membunuh berbagai serangga, termasuk kutu kasur.

Kalau tidak ada, bisa juga menggunakan minyak esensial beraroma lain seperti peppermint, tea tree oil, dan serai.

4. Cuka

Kita juga bisa menggunakan larutan cuka untuk membasmi kutu kasur karena kandungan asam yang kuat di dalamnya.

Caranya sangat mudah, buat larutan cuka yang terdiri atas cuka dan air dengan perbandingan 50:50 di dalam botol semprot.

Setelah itu, tutup botol dengan rapat dan kocok kedua bahan tersebut sampai tercampur rata, lalu semprotkan ke kasur.

Baca Juga: Kata Siapa Cuma Seprai yang Harus Dicuci? Ternyata Kasur Juga Wajib Dibersihkan Agar Bebas Kutu dan Debu, Ikuti Langkah-langkahnya Berikut

5. Insektisida

Kalau cara di atas tidak ampuh, bisa menggunakan cairan insektisida.

Insektisida terbukti efektif membasmi koloni kutu karena mengandung bahan kimia aktif.

Jangan lupa semprot insektisida secara rutin sampai telur-telur kutu yang bersarang di kasur menetas, ya.

5. Kasur anti kutu

Agar lebih maksimal, bisa mengganti kasur dengan yang baru dan berteknologi anti kutu.

Teknologi kasur anti kutu akan membasmi kutu kasur sekaligus melindungi kasur dari serangan hama lainnya.

(*)