Find Us On Social Media :

Inilah 7 Manfaat Kesehatan yang Didapat Saat Rutin Konsumsi Susu Kunyit

By Rini Listiawati, Rabu, 2 Mei 2018 | 16:27 WIB

Inilah 7 Manfaat Kesehatan yang Didapat Saat Rutin Konsumsi Susu Kunyit

Laporan Wartawan Grid.ID, Rini Listia

Grid.ID - Di Indonesia kunyit kerap dijadikan sebagai pelengkap bumbu masakan ataupun sebagai bahan perawatan kulit seperti masker.

Mengkonsumsi minuman sehat seperti susu kunyit memberikan beberapa manfaat kesehatan yang baik bagi tubuh.

Kamu dapat mencampurkan kunyit ketika ingin mengkosumsi susu, caranya sangat mudah loh.

(BACA JUGA: Tampil Kasual, Jaket Syahrini Harganya Bikin Merinding, Seperti Apa ya?)

Campurkan susu putih yang biasa dikonsumsi, seperempat bubuk kunyit dan madu secukupnya.

Masukkan semua bahan pada panci kemudian diamkan hingga mendidih.

Jika rutin mengkonsumsi minuman sehat ini, susu kunyit akan memberikan manfaat sebagai berikut.

(BACA JUGA: Gejala Ini Bisa Menjadi Pertanda Melanoma Mata, Salah Satunya Mirip Miopi, Mau Tahu?)

Mendetoksifikasi organ hati

Susu kunyit dapat menjadi detoxifier organ hati secara alami.

Kamu dapat mengonsumsi segelas susu kunyit setiap malam yang dapat membantu menjaga kesehatan organ hati dengan membersihkan racun.

(BACA JUGA: Bahaya Overhidrasi yang Perlu Diketahui Buat Kamu yang Sering Minum Air, yuk Kepoin!)

Membantu sistem pencernaan

Susu kunyit telah terbukti secara ilmiah menyembuhkan gangguan pencernaan karena memiliki sifat anti-inflamasi.

Pastikan kamu tidak memilih susu yang mengandung banyak lemak.

Memperkuat tulang

Minuman susu kunyit dapat memperkuat tulang dengan kandungan kalsium.

Sifat anti-inflamasi dan antitoksik kunyit dapat membantu melindungi tulang terhadap osteoporosis.

(BACA JUGA: Nycta Gina dan Rizky Kinos Gelar Syukuran untuk Kedua Anaknya Secara Bersamaan)

Meredakan nyeri sendi

Senyawa aktif dalam kunyit memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang membantu mengurangi pembengkakan.

Ini juga menenangkan otot kaku, sehingga persendian lebih mudah bergerak.

Meringankan sakit kepala

Kunyit adalah pereda nyeri yang baik karena memiliki sifat anti-peradangan.

Mengombinasikan susu dengan bubuk kunyit jauh lebih aman menghilangkan sakit kepala dibandingkan dengan mengonsumsi obat aspirin.

(BACA JUGA: Peduli pada Sesama, Suho EXO Giat Dukung Pasien Penderita ALS)

Melawan radikal bebas

Susu kunyit dapat membantu melawan radikal bebas karena memiliki sifat anti-oksidan.

Hal ini dapat membersihkan darah dari zat berbahaya dan mempertahankan keremajaan kulit.

Membantu melawan kanker

Kurkumin yang terdapat dalam kunyit telah terbukti untuk melawan kanker.

Sejumlah penelitian telah menunjukkan bahwa susu kunyit membunuh sel-sel kanker yang baru tumbuh.

(BACA JUGA: Jo Jung Suk dan YoonA SNSD Dikonfirmasi Bakal Adu Akting di Film Baru)

Ini bekerja paling baik pada kanker payudara, kanker usus, dan sel-sel kanker kulit.(*)