Find Us On Social Media :

Mulan Jameela Tidak Terima Dibandingkan dengan Maia Estianty

By None, Kamis, 3 Mei 2018 | 06:53 WIB

Mulan Jameela

Grid.ID - Raut wajah penyanyi Mulan Jameela berubah kesal saat karyanya kembali dibandingkan dengan mantan teman duetnya di duo RATU, Maia Estianty.

Sebelumnya, lagu Mulan yang berjudul "Aku Mau Kamu" disebut sebagai tandingan dari lagu "Sang Penggoda" yang merupakan lagu milik Maia Estianty featuring Tata Janeeta.

"Kalau aku gini loh bingung ngomongnya. Aku enggak pernah tahu lagunya kayak gimana. Lagu 'Aku Mau Kamu' sudah lama tahun lalu. Jadi enggak perlu dijawab. Ada pertanyaan yang lain enggak? Itu pertanyaan terlalu mengada-ngada," kata Mulan kesal dalam peluncuran album "99 Vol 2 'Patience'" di Atrium Plaza Semanggi, Jakarta Selatan, Rabu (2/5/2018).

Mulan menegaskan dirinya hanya ingin mempromosikan karyanya, tanpa dikaitkan dengan pihak lain.

"Kita menjual karya, enggak perlu dibikin pertanyaan yang dibuat-buat, seolah-olah ada polemik. Ini yang mau beredar lagunya apa beritanya?," ujarnya.

"Kita enggak mau menjual gosip, gimmick, drama. Jadi tolonglah terima karyanya jangan kasih pertanyaan yang seperti itu," imbuhnya.

Sebelumnya, Mulan juga enggan disebut sengaja meluncurkan album barunya berdekatan dengan single milik Maia dan Tata.

"Kalau menurut aku, aku enggak pernah berniat untuk saingan dengan siapa pun ya, namanya sesama musisi. Yang penting mengeluarkan karya aja sih. Semakin banyak karyanya, semakin bagus," ujarnya. (*Kompas.com/Dian Reinis Kumampung)

Punya Production House, Andi Arsyil Asyik Belajar Bikin Film Sendiri

Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul Mulan Jameela Kesal Sering Dibandingkan dengan Maia Estianty