Find Us On Social Media :

Pernah Jadi Artis Korea Paling Kontroversial di Tahun 2017, Inilah Arti Nama T.O.P BIGBANG yang Memutuskan Keluar dari YG Entertainment Setelah 16 Tahun

By Ragillita Desyaningrum, Selasa, 8 Februari 2022 | 17:53 WIB

Unik dan punya cerita menarik, inilah arti nama T.O.P BIGBANG.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.IDArti nama T.O.P BIGBANG belum banyak diketahui oleh para pecinta KPOP atau Kpopers.

Tak hanya terdengar unik, ternyata ada cerita menarik di balik arti nama T.O.P BIGBANG.

Penasaran dengan arti nama T.O.P BIBGANG? Simak dulu profilnya berikut ini.

T.O.P adalah salah satu anggota BIGBANG yang debut di bawah naungan YG Entertainment.

Bersama dengan keempat anggota lainnya, T.O.P resmi debut pada 19 Agustus 2006.

Dengan dominasi hip-hop yang antimainstream, debut BIGBANG bisa dikatakan cukup sukses.

Bahkan BIGBANG berhasil meraih penghargaan Song of The Year melalui lagu Lies di tahun 2007.

Dalam BIGBANG, T.O.P terkenal dengan posisinya sebagai rapper bersama G-Dragon.

Baca Juga: Pantas Saja Dijuluki Sebagai King of KPOP Hingga Berhasil Menggaet Jennie BLACKPINK, Ternyata Ini Lho Arti Nama G-Dragon, Pentolan BIGBANG yang Baru Saja Berulang Tahun!

Pada tahun 2010, G-Dragon dan T.O.P bahkan membuat duo hiphop yang diberi nama GD&TOP.

Sama seperti BIGBANG sendiri, sub-unit ini juga sukses besar dan meraih penghargaan kategori HipHop/Rap dalam Melon Music Awards 2011.

Selain kesuksesannya dalam musik, T.O.P juga pernah disebut sebagai artis Korea paling kontroversial di tahun 2017.

Ini dikarenakan T.O.P ditangkap kepolisian karena terbukti menggunakan narkoba jenis ganja.

Lantas, apa sih arti nama T.O.P yang terdengar sangat unik ini?

Melansir kpopstarz.com, selayaknya kata dalam bahasa Inggris, nama T.O.P juga berarti ‘atas’ atau ‘puncak’.

Nama ini dimaksudkan agar pria dengan nama asli Choi Sung Hyun ini bisa mencapai puncak kariernya sebagai rapper.

Uniknya, nama ini ternyata diberikan oleh seniornya, SE7EN, yang tiba-tiba menghampirinya dan mengatakan bahwa namanya adalah T.O.P.

Sebelumnya, CEO YG Entertainment yaitu Yang Hyung Suk memberikannya nama panggung Mark yang diambil dari nama gitaris favoritnya.

Baca Juga: Foto Seksi Hanya Menggunakan Pakaian Dalam Sempat Sukses Bikin Netizen Salah Fokus, Ternyata Arti Nama Jennie BLACKPINK Sangat Mewakili Sosok yang Dijuluki YG Princess Ini

Sayangnya, T.O.P tidak terlalu menyukai nama itu dan meminta untuk diberikan nama panggung yang baru.

Sementara itu, diketahui bahwa T.O.P baru-baru ini memutuskan untuk meninggalkan YG Entertainment setelah 16 tahun.

Walau demikian, YG Entertainment menyebutkan bahwa T.O.P tetap akan berpartisipasi bersama BIGBANG.

Melansir Soompi, BIGBANG sendiri telah dikonfirmasi akan comeback dengan merilis lagu baru pada musim semi mendatang.

Comeback ini merupakan pertama kalinya setelah BIGBANG hiatus selama empat tahun sejak perilisan Flower Road di tahun 2018. (*)