Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID- Artis Marini Zumarnis baru-baru ini membawa kabar duka.
Ya, Marini Zumarnis pilu mengenang kepergian sosok tercinta dalam hidupnya.
Lantas, siapakah sosok terpenting Marini Zumarnis yang telah berpulang tersebut?
Seperti diketahui, Marini Zumarnis merupakan aktris sekaligus pesinetron kenamaan Tanah Air.
Nama Marini Zumarnis sendiri melambung lewat perannya menjadi Ibu Peri dalam sinetron Bidadari pada tahun 2001.
Sejak saat itu, ibunda Daffa Wardhana ini laris manis membintangi berbagai judul sinetron dan iklan. Jarang muncul di layar kaca, Marini Zumarnis kini tampak lebih aktif di media sosial.
Ia pun kerap membagikan potret dan aktivitas kesehariannya.
Namun tak seperti biasanya, unggahan artis berusia 45 tahun ini justru dibanjiri ucapan duka dari netizen.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @marinizumarnisreal pada Selasa (08/02/2022).
Dalam unggahan itu, Marini mengunggah sebuah video yang memperlihatkan beberapa orang sedang mengangkat jenazah di masjid Istiqlal.