Find Us On Social Media :

‘Bukan Hanya Terjadi Pada Orangtua’ Sheryl Sheinafia Mendadak Ceritakan Kepiluannya yang Menderita Syaraf Kejepit, Kebiasaan Seperti Ini Bisa Jadi Penyebabnya

By Ragillita Desyaningrum, Rabu, 9 Februari 2022 | 12:45 WIB

Berawal dari kesakitan saat bermain gitar, menulis, dan duduk, Sheryl Sheinafia ternyata menderita syaraf kejepit.

Tekanan ini bisa mempengaruhi fungsi syaraf hingga menyebabkan sakit, kesemutan, mati rasa, kesemutan, dan kelemahan.

Sebenarnya, gangguan kesehatan ini bisa terjadi di sejumlah tubuh, namun umumnya terjadi di leher, bahu, pergelangan, siku dan punggung bawah.

Syaraf kejepit memang sering terjadi pada orang tua yang berusia 50 tahun ke atas karena cakram atau bantalan di antara tulang belakang yang menjadi lebih pendek seiring bertambahnya usia.

Meski demikian, anak muda juga bisa mengalami syaraf kejepit seperti yang terjadi pada Sheryl Sheinafia.

Diwartakan Tribunnews.com bahwa ada beberapa kebiasaan yang dapat memicu syaraf kejepit.

Menurut Dokter Spesialis Rehabilitasi Medis, dr Erwin A.D Nanulaitta, Sp.KFR, sering mengangkat barang, mendorong, menarik beban, membungkuk dan jongkok bisa menjadi pemicunya.

Oleh karena itulah, dokter menyarankan untuk sering melakukan peregangan agar otot tidak menjadi kaku.

Selain itu, melakukan olahraga rutin, menjaga berat badan ideal, menjaga posisi tidur, dan cukup minum juga sangat penting untuk terhindar dari risiko ini.

Baca Juga: Dialami Ferry Irawan Hingga Membuatnya Tidak Bisa Berjalan Normal, Ini 3 Gejala Saraf Kejepit yang Patut Diwaspadai

(*)