Find Us On Social Media :

Dulu Ngaku Santai Anaknya Dihukum 4 Tahun 6 Bulan Penjara, Kini Ibunda Gaga Muhammad Minta Keringanan Karena Hal Ini

By Mahdiyah, Rabu, 9 Februari 2022 | 15:56 WIB

Janariyah, Laura Anna dan Gaga Muhammad

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Baru-baru ini, ibunda Gaga Muhammad, Janariyah seakan merasa tak terima dengan vonis yang dijatuhkan pada putranya.

Padahal, awalnya ia mengaku santai jika sang putra harus mendekam selama 4 tahun 6 bulan di balik jeruji besi.

Janariyah mengatakan bahwa hukuman itu sudah menjadi keputusan yang terbaik.

Selain itu, dirinya mengatakan bahwa vonis hakim terhadap putranya akan membuat keluarga Laura Anna merasa puas.

"Ya enggak apa-apa kan itu yang terbaik. Kalau memang itu yang terbaik, ya enggak apa-apa, yang penting kan puas, kan itu yang diinginkan," ujarnya, seperti dikutip Grid.ID dari Kompas.com, Rabu (9/2/2022).

"Jadi Gaga dapat pengadilan di dunia, (mendiang) Laura dapat pengadilan di sana," lanjutnya.

Tak hanya itu, Janariyah juga mengatakan bahwa sang putra ikhlas menjalani hukuman akibat dari kelalaian yang ia perbuat.

Dirinya juga mengaku santai menghadapi hal ini lantaran sang putra masih tergolong muda.

Baca Juga: Laura Anna Telah Tiada, Keluarga Gaga Muhammad Minta Tak Lagi Bahas Soal Ganti Rugi Rp12,6 Milliar

"Insya Allah, dia (Gaga) akan menjalani dengan ikhlas, apapun itu," kata Janariyah.

"Dia masih muda kok, santai saja," imbuhnya.

Namun, baru-baru ini, dirinya bak tak terima dengan hukuman yang didapat oleh anaknya.

Dikutip Grid.ID dari Tribun Seleb pada Rabu (9/2/2022), pihak Gaga Muhammad akhirnya mengajukan banding untuk mendapatkan keringanan hukuman.

Memori banding Gaga Muhammad pun telah diserahkan oleh kuasa hukumnya, yakni Fahmi Bachmid ke Pengadilan Negeri Jakarta Timur.

Memori banding itu diketahui diajukan pada Selasa (8/2/2022) lalu.

Meski awalnya mengaku santai, nyatanya Janariyah berpendapat bahwa sang putra belum mendapatkan keadilan.

Ia juga berharap agar pemilik nama Gaung Sabda Alam Muhammad itu mendapatkan keringanan lantaran ia masih muda.

Baca Juga: Ini 8 Poin Memori Banding yang Diajukan Gaga Muhammad di PN Jakarta Timur Terkait Kasus Kecelakaan Laura Anna

"Paling tidak mendapat keadilan lah buat Gaga," ujar Janariyah.

"Karena dia masih terlalu muda, jadi dia harus mendapat keadilan," lanjutnya.

Dari banding tersebut, ia berharap agar lama hukuman penjara yang harus dijalani anaknya bisa berkurang.

"Paling tidak hukumannya dikurangi lah," tuturnya.

(*)