Find Us On Social Media :

Bergaya Maskulin Kenakan Setelan Jas, Penampilan Maia Estianty Ternyata Berbalut Outfit Keluaran Brand Mewah!

By Marsha Ayu, Rabu, 9 Februari 2022 | 15:48 WIB

Ini dia potret OOTD terbaru Maia Estianty saat kenakan outfit mewah!

Dipilih warna biru dongker untuk dua fashion item Maia Estianty kali ini.

Pertama-tama, Maia Estianty terlihat mengenakan blazer lengan panjang dengan nama 'Blue Mohair Jacket'.

Blazer tersebut memiliki ciri khas empat kancing berbentuk kotak pada bagian depan.

Dikutip dari fendi.com, blazer yang dikenakan Maia Estianty tersebut memiliki harga $3,590 atau setara dengan Rp51,5 juta!

Kemudian, blazer tersebut dipasangkan dengan celana panjang berwarna senada dengan nama 'Blue Mohair Pants'.

Celana tersebut memiliki desain high-waist dengan potongan wide-leg.

Masih dikutip dari website yang sama, celana yang dikenakan Maia Estianty ini memiliki harga $1,250 atau setara dengan Rp17,9 juta!

Baca Juga: Tampil Rapi dan Stylish, Gaya Fashion Felicya Angelista Banjir Pujian dari Netizen: Emak-emak Milenial!

Nah sobat Grid, itu dia detail harga dari dua fashion item yang dikenakan Maia Estianty.

Super mewah, ya!

(*)