Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Hari kasih sayang atau valentine tinggal menghitung hari.
Nah, kado cokelat dan bunga untuk pasangan memang identik dengan perayaan Valentine ini.
Namun, ternyata tidak hanya cokelat dan bunga loh yang bisa menjadi kado Valentine.
Kali ini Grid.ID akan membagikan 4 inspirasi kado Valentine untuk sang kekasih seperti yang sudah dirangkum dari KOMPAS.com dan Tribunlifestyle pada Sabtu (12/2/2022).
Kira-kira, apa saja ya? Yuk, simak!
1. Mug couple
Selain coklat, mug couple juga bisa kamu kirimkan untuk kado Valentine pasangan.
Kalian juga bisa memilih motif atau gambar yang akan ditempel di mug tersebut.
Bahkan, kalian bisa menuliskan nama atau menempelkan foto kalian dan pasangan di mug tersebut, wah romantis bukan?
2. Jam tangan
Jam tangan memang tak pernah absen menjadi pilihan kado untuk pasangan.
Tentu selain menunjang penampilan, kado jam tangan ini bisa membuat pasangan selalu ingat dengan kalian.
Tak hanya itu, jam ini akan selalu mengingatkan pasangan kalian untuk mengatur waktu dengan baik.
Sesuaikan bentuk dan warna dari jam tangan ini dengan pasangan kalian agar lebih cocok saat dipakai.
Pasti pasangan kalian akan sangat menyukai jam tangan ini.
3. Tiket nonton film
Tak harus selalu barang mewah, tiket nonton film berdua pun bisa menjadi pilihan kado Valentine.
Kalian bisa memesan tiket film yang ingin kalian tonton secara diam-diam.
Kemudian, beri kejutan bahwa kalian sudah membeli tiket itu.
Nah, pilihan film bergenre romantis bisa menjadi pilihan tepat untuk kalian.
Wah, so sweet!
4. Diam-diam kirim makanan atau minuman
Salah satu cara mudah untuk menunjukkan kasih sayang kalian adalah dengan mengirimkan makanan atau minuman favorit pasangan.
Bahkan, kekinian memesan makanan pun bisa dilakukan dari jarak jauh.
Ya, kalian bisa memesannya melalui aplikasi ojek online atau marketplace.
Selain itu, tuliskan pesan dan selipkan di makanan atau minuman untuk pasangan kalian.
(*)