Grid.ID - Publik tentu tak asing lagi dengan mendiang BJ Habibie.
Kendati telah berpulang pada 2019 lalu, jasa dan karya BJ Habibie tetap dikenang sepanjang masa oleh masyarakat Tanah Air.
Seperti diketahui, BJ Habibie merupakan profesor sekaligus ilmuwan yang sangat berpengaruh di dunia teknologi, utamanya teknologi penerbangan.
Dilansir dari Tribunnews.com melalui saintif.com, BJ Habibie memiliki ciptaan teori bernama crack progression.
Crack progression adalah teori yang digunakan untuk memprediksi titik mula retakan pada sayap pesawat terbang.
Saat itu banyak terjadi musibah pesawat jatuh karena ketiadaan alat deteksi keretakan pada badan pesawat.
Terlepas dari sumbangsihnya terhadap dunia penerbangan, mungkin banyak yang belum tahu hunian BJ Habibie.
Diketahui bila tokoh yang punya gaya bicara unik itu tinggal di rumah yang bernuansa antik dan memiliki luas layaknya mall.
Dilansir Grid.ID dari tayangan yang dipublikasi YouTube The Bramantyos pada 28 Juni 2019 lalu, Zaskia Adya Mecca sempat mengulik isi rumah milik BJ Habibie.
Rumah tersebut terdiri dari 4 kavling yang berdiri bergitu megah.
1. Dihiasi Pajangan dan Ornamen Penuh Filosofi
Ketika masuk dari pintu bangunan paling kanan yang digunakan sebagai sekretariat Habibie & Ainun, akan dijumpai ornamen berbentuk lingkaran berwarna bitu yang memperlihatkan peta Indonesia lengkap dengan potensi alam dan biota laut.
Menurut Zaskia, BJ Habibie membutuhkan 30 menit untuk menjelaskan filosofi dari ornamen tersebut.
Tak hanya itu, terdapat beberapa ornamen hiasan dinding yang tentunya memiliki filosofi.
Rumah mendiang BJ Habibie juga dilengkapi banyak patung, foto dan wayang.
Terdapat juga meja jahit yang biasa digunakan almarhumah Ainun.
2. Halaman Utama
Halaman utama rumah BJ Habibie dilengkapi kolam ikan mas besar yang terketak di sisi kanan dan kiri menuju ruangan yang biasa digunakan untuk menjamu tamu.
Disebelah kiri terdapat lorong yang nantinya bisa menyambung ke sisi bagian rumah keluarga.
3. Ruang Tamu
Ruangan ini digunakan BJ Habibie untuk menjamu tamu, baik kenegaraan atau tamu lainnya.
Di ruangan tersebut, terpajang banyak foto, globe dunia berukuran besar dan beberapa miniatur pesawat terbang.
4. Perpustakaan
Perpustakaan dengan dua lantai ini dipenuhi buku koleksi dari mendiang BJ Habibie yang tersusun rapi.
5. Basement
Kediaman BJ Habibie dilengkapi basement layaknya sebuah Mall.
Dalam basement tersebut, kita bisa melihat 32 mobil koleksi BJ Habibie dari masa ke masa.
Tak hanya itu, terparkir puluhan motor Harley dan beberapa merek lainnya, serta sepeda onthel klasik.
6. Taman
Taman ini bediri beberapa patung dan dihiasi pepohonan hijau.
7. Rumah Tengah
Rumah tengah digunakan untuk kumpul keluarga.
Di rumah ini pula, terpampang banyak penghargaan yang diterima BJ Habibie.
Sementara di bangunan utama, tidak diperlihatkan Zaskia karena merupakan bangunan rumah untuk keluarga inti.
Dijelaskan, rumah tersebut dilengkapi ruang kerja dan kamar tidur BJ Habibie, serta kolam renang.
(*)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Intip Kediaman Mendiang BJ Habibie yang Penuh Filosofi, Dilengkapi Perpustakaan dan Parkiran Basement Layaknya Mall