Find Us On Social Media :

'Abis Nonton Drakor, Jadi Belajar Cara Memprediksi Cuaca Itu Ternyata Sulit', Akun Twitter BMKG Mendadak Trending Gegara Drama Korea Ini, Warganet Akui Belajar Banyak Soal Cuaca

By Rizqy Rhama Zuniar, Senin, 14 Februari 2022 | 13:49 WIB

Akun Twitter BMKG mendadak trending gegara drama Korea

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar

Grid.ID - Akun Twitter resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendadak trending.

Menariknya, akun Twitter BMKG mendadak trending bukan dikarenakan kabar bencana atau cuaca ekstrem, melainkan karena drama Korea.

Bahkan tak sedikit warganet yang mengaku belajar banyak hal soal cuaca dan menyebut BMKG di cuitan mereka usai menonton drama Korea tersebut.

Sebagai informasi, BMKG merupakan lembaga yang melaksanakan tugas pemerintahan di bidang Meteorologi, Klimatologi, Kualitas Udara dan Geofisika.

Melalui akun media sosial resmi mereka, BMKG kerap memberikan berbagai informasi mengenai perkiraan cuaca, iklim, dan bencana di wilayah Indonesia.

Namun, baru-baru ini, akun Twitter resmi BMKG @infoBMKG mendadak trending di media sosial.

Menariknya, akun tersebut trending dikarenakan drama Korea berjudul 'Forecasting Love and Weather', yang dibintangi oleh aktor Song Kang.

Hal itu diketahui melalui cuitan Twitter BMKG @infoBMKG, pada Minggu (13/2/2022).

Baca Juga: Ritual Berujung Maut di Pantai Payangan Jember Telan Belasan Korban, Terungkap Tujuan Diadakannya Ritual, Demi Lancarkan Usaha hingga Mendapat Kerja?

"Mimin kaget loh BMKG trending, kirain ada gempa, ternyata karena getaran hati bestie yang sedang tersongkang-songkang dan terpmy-pmy," bunyi cuitan tersebut.

Dalam cuitan tersebut, BMKG juga retweet cuitan akun Twitter @infofrakor_id yang mengunggah postingan soal drama Korea 'Forecasting Love and Weather'.

Dalam postingan itu, dijelaskan bahwa drama Korea tersebut menceritakan kisah para petugas BMKG dengan pembahasan cuaca yang begitu detail.

Beberapa warganet bahkan menunjukkan keantusiasan mereka saat melihat drama Korea tersebut dan mengaku jadi banyak belajar soal cuaca.

Pemilik akun Twitter @pujiles menjadi salah seorang warganet yang mengaku bahwa memprediksi cuaca adalah hal tak mudah seusai menonton drama Korea 'Forecasting love and Weather'.

"Abis nonton drakor Song Kang, jadi belajar cara memprediksi cuaca min. Sulit ternyata hehe," bunyi cuitan tersebut.

Sementara itu, 'Forecasting Love and Weather' merupakan drama Korea komedi romantis yang dibintangi Song Kang dan Park Min Young.

Drama Korea yang telah tayang perdana pada Sabtu (12/2/2022) itu bercerita tentang kisah para karyawan BMKG.

Baca Juga: Duh, Bagaimana Ceritanya? Baru 3 Menit Menikah, Pengantin Wanita Ini Ngamuk Langsung Minta Cerai, Alasannya Tak Terduga!

(*)