Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Gus Miftah menegaskan tidak pernah menuntun Natasha Wilona mualaf.
Menurut dia, kabar itu adalah hoax.
Dengan kejadian tersebut, Gus Miftah pun berencana untuk bertemu dengan Natasha Wilona.
Gus Miftah tak ingin adanya salah komunikasi dengan mantan kekasih Verrell Bramasta itu.
"Belum ada komunikasi, kemarin mau coba komunikasi karena kemarin sibuk. Saya nggak mau jadi fitnah saja sih, jadi saya mau komunikasikan agar tidak ada miss komunikasi," ujar Gus Miftah dikutip Grid.ID dari kanal Youtube Nit Not, Selasa (15/2/2022).
Gus Miftah juga mengatakan soal tidak boleh adanya paksaan beragama untuk orang lain.
Begitu juga dengan Natasha Wilona yang belum pernah membicarakan soal pindah agama atau mualaf.
"Kalau dengan Natasha belum. Ya kita mendoakan boleh-boleh saja, yang nggak boleh itu adalah memaksakan beragama. Karena tidak ada paksaan dalam beragama," tegasnya.
Sementara itu, Gus Miftah mengaku belum pernah bertemu dengan Natasha Wilona.
Tetapi dia pun takut keliru karena sempat syuting dan bisa jadi dirinya pernah bertemu dengan mantan kekasih Verrell Bramasta itu.
Ia lupa apakah pernah satu lokasi syuting bersama dengan Natasha Wilona.
"Saya lupa (pernah ketemu apa belum), jangan-jangan saya dulu pernah satu scene, atau pernah syuting bareng, itu saya nggak ingat," ucap Gus Miftah.
"Gus Miftah mencoba mengingat kapan cuplikan gambar dalam video itu diambil.
Seingatnya ia pernah tampil dalam sebuah film dan ada adegan menikahkan sepasang kekasih di sana.
"Circle kita kan banyak, saya pernah syuting satu film, saya lupa yang saya ada adegan menikahkan orang dan mensyahadatkan orang. Saya lupa apakah Natasha Wilona atau siapa, sudah lama banget," pungkasnya.
(*)