Wulan Guritno menegaskan prinsipnya bahwa hidup harus diatur oleh diri sendiri.
Seseorang tak perlu mendengarkan sindiran orang untuk bisa bertahan hidup menurut Wulan Guritno.
Oleh karena itu, kesuksesan dapat dicapai dengan sendirinya karena pegangan hidup yang kuat.
"Itu harus jadi pegangan utama, bukan kayak hidup buat orang, hidup kata orang, bisa sukses karena ini karena itu. Itu semua kamu bikin sendiri," ungkap Wulan.
Wulan menyebut semua prinsip yang dimilikinya itu menjadi standar hidup untuk anak-anaknya dalam melalui berbagai perjalanan kelak.
"Iya jadi itu sih yang coba gue siapin buat anak-anak gue," pungkas Wulan.
(*)