Padahal menurutnya, untuk melakukan praktik seperti Mak Erot bukanlah sesuatu yang mudah.
"Memang banyak yang memanfaatkan padahal beliau bukan asli keturunannya, hanya untuk meraup keuntungan semata.
Dan metode penanganan yang berbahaya bagi kesehatan vitalitas. Kalau yang asli aman alami dan permanen untuk hasilnya dan dijamin aman 100 persen," ungkap Akmal.
Ditambah lagi, cucu Mak Erot menuturkan bahwa ada ilmu khusus yang diwariskan secara turun-temurun dari sang nenek.
Dan ilmu tersebut hanya dimiliki oleh garis keturunan aslinya, dan tak bisa semua orang sanggup melakukannya.
"Jelas ada dan tidak bisa kesemua orang ilmunya diturunkannya.
Hanya ke garis keturunanya aja, dan itu pun tidak mudah harus ada pemuasaan dan tirakat-tirakat lainnya.
Jadi tidak semua orang bisa, termasuk keturunannya juga," beber Akmal.
Lebih lanjut, Akmal mengaku keturunan Mak Erot tentu mewarisi ilmu yang sama. Hanya saja yang membedakan dari mereka adalah kesanggupan untuk menjalankan ketika melakukan praktik tersebut.
"Tidak ada (yang beda), semua sama, yang membedakannya sanggup tidak menjalankan persyaratan yang dikasi. Jadi tidak mudah (untuk diterapkan)," ungkapnya.