Find Us On Social Media :

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bertambah Umur, Begini Ucapan Haru Rieta Amilia untuk Anak dan Menantunya, Sederhana namun Penuh Makna!

By Bella Ayu Kurnia Putri, Kamis, 17 Februari 2022 | 11:43 WIB

Rieta Amilia bareng Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri

Grid.ID - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina adalah salah satu pasangan selebriti yang selalu menjadi buah bibir.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina diketahui kini juga tengah diselimuti kebahagiaan.

Hal ini dikarenakan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tengah merayakan ulang tahun mereka.

Ya, pasangan Sultan Andara ini memang mempunyai tanggal ulang tahun yang sama yakni 17 Februari.

Tahun ini diketahui Nagita Slavina menginjak umur 34 tahun, sementara Raffi Ahmad 35 tahun.

Orang tua Rafathar dan Rayyanza itu tak pelak dibanjiri ucapan selamat ulang tahun dari warganet.

Tak ingin ketinggalan, ibu Nagita Slavina, Rieta Amilia juga menulis pesan haru untuk anak dan menantunya itu.

Pesan haru tersebut dibagikan Rieta Amilia melalui unggahan di akun Insatgram pribadinya.

"Teruntuk anak-anakku sayang, Raffi & Gigi," tulis Rieta Amilia mengawali kalimatnya.

Rieta Amilia pun mengucapkan terima kasih pada Raffi dan Gigi karena telah menjadi anak-anak yang membanggakan baginya.

Baca Juga: Rayyanza Gak Mau Bobo, Rieta Amilia Semangat Ajak Ngobrol sang Cucu, Interaksi Keduanya Auto Jadi Sorotan, Warganet: Gemas Banget!

"Selamat ulang tahun ya. Terima kasih sudah menjadi anak-anak yang membanggakan buat mama," tuturnya.

Rieta Amilia juga memanjatkan doa sederhana, namun penuh makna untuk Raffi dan Gigi.

Rieta Amilia berdoa agar Raffi dan Gigi senantiasa dikaruniai kesehatan dan kebahagiaan yang melimpah.

"Doa mama, supaya kalian sehat, bahagia, berkah melimpah, diberikan umur panjang dan semua doa terbaik untuk kalian berdua," tuturnya.

"Doa mama selalu bersama kalian," pungkasnya.

Baca Juga: Lunch Bareng Rayakan Ulang Tahun ke-14 sang Putra, Arti Nama Anak Bungsu Rieta Amilia Ternyata Punya Makna Mendalam

(*)