Grid.ID - Tips makeup memang beragam dan banyak sekali ditemukan di berbagai media sosial.
Tips makeup sangat beragam, mulai dari tips mengaplikasikan lipstik, foundation, hingga eyeshadow.
Kali ini, tips makeup unik datang dari seorang beauty content creator yang berasal dari media sosial Tiktok.
Beauty content creator dengan nama Suzan, terlihat memberikan tips mengaplikasikan eyeshadow menggunakan sebuah alat yang unik!
Dalam video yang telah ditonton sebanyak 1 juta kali tersebut, Suzan terlihat mengaplikasikan eyeshadow menggunakan sebuah penjepit bulu mata.
Yap, penjepit bulu mata yang biasa digunakan sebelum mengaplikasikan maskara, bisa dikreasikan sehingga mendapatkan fungsi tambahan.
Terlihat simpel dan mudah, tips menggunakan eyeshadow ala Suzan ini langsung mendapat reaksi dari netizen di seluruh dunia.
Penasaran seperti apa tips makeup kali ini?
Yuk, simak!
Baca Juga: Tips Menggunakan Color Corrector Hijau untuk Menutupi Jerawat dengan Sempurna, Yuk Simak!
Lewat akun Tiktok @glamwithsuzan, beauty influencer Suzan membagikan tips makeup unik yang menjadi sorotan
Tips mengaplikasikan eyeshadow ini akan sangat membantu sobat Grid yang masih bingung dalam mengaplikasikan 3 warna eyeshadow yang berbeda.
Pertama-tama, sobat Grid ambil penjepit bulu mata dan taruh pada kelopak mata untuk digunakan sebagai cetakan.
Aplikasikan eyeshadow dengan warna gelap pada sela-sela jepitan bulu mata.
Kemudian, ambil kuas dan aplikasikan eyeshadow dengan warna yang lebih terang pada bagian atas penjepit bulu mata.
Eyeshadow dengan warna yang lebih terang ini digunakan untuk memberikan gradasi warna berbeda.
Saat penjepit bulu mata telah diangkat, sobat Grid bisa rapihkan dua warna eyeshadow tersebut menggunakan kuas kecil.
Diantara eyeshadow atas dan bawah, sobat Grid pasti akan melihat adanya gap diantara dua warna eyeshadow tersebut.
Besaran gap dapat berbeda tergantung dari jenis kelopak mata yang sobat Grid miliki.
Baca Juga: Tips Agar Makeup Tahan Lama dari Keringat dan Cuaca Panas, Flawless Sepanjang Hari!
Untuk mengisi gap besar tersebut, sobat Grid bisa ambil eyeshadow dengan warna lainnya.
Sebagai referensi, sobat Grid bisa gunakan eyeshadow dengan glitter untuk memberikan kilauan seperti yang dilakukan Suzan.
Setelah dirasa benar-benar rapih, sobat Grid bisa menyelesaikan makeup mata dengan tambahan lainnya.
Grid.ID sarankan untuk menggunakan bulu mata palsu atau maskara yang dapat menyeimbangkan tampilan eyeshadow yang satu ini.
Nah, itu dia tips mengaplikasikan eyeshadow dengan tiga warna menggunakan penjepit bulu mata!
Gimana, tertarik untuk mencoba?
(*)