Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Daging merah adalah salah satu jenis daging dengan banyak nutrisi.
Menurut Pakar Nutrisi Emilia Achmadi, ada banyak sekali manfaat dari makan daging merah.
“Selain protein, daging merah mengandung nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh kita. Antara lain zat besi, zinc, Omega 3, dan Vitamin B12,” jelas Emilia seperti Grid.ID kutip dari Kompas.com.
Kemudian, ada berbagai nutrisi dalam daging merah yang berperan dalam pertumbuhan, sistem kekebalan tubuh, dan kesehatan jantung.
Adapun jumlah konsumsi daging juga merupakan hal yang penting untuk diperhatikan.
Emilia menyarankan, dalam satu minggu sebaiknya mengonsumsi 300 gram hingga 500 gram daging merah.
Kaya akan manfaat, tapi mengolah daging bisa dibilang susah-susah gampang,
Sebab daging merang seringkali sulit empuk.
Akan tetapi dengan beberapa trik, kita bisa mengolah daging merah yang lezat dan cepat empuk.
Adapun bahan tambahan yangt dibutuhkan hanyalah baking powder.
Lantas, bagaimana cara mengolah daging agar mudah empuk dengan baking powder?
Dirangkum Grid.ID dari Sajian Sedap, cukup rendam daging selama semalaman dalam bumbu yang juga sudah dibubuhi baking powder.
Penggunaan baking powder pun tak perlu terlalu banyak.
Cukup gunakan 1/2 sendok teh untuk setengah kilo daging.
Nantinya, baking powder akan melemaskan urat-urat pada daging sehingga jadi lebih empuk.
Tidak perlu khawatir, karena penambahan baking powder juga tidak akan merubah rasa dan aroma pada daging.
Cara ini bisa dilakukan saat kita mau membuat daging lada hitam atau sate.
Setelah didiamkan semalaman, daging akan jadi lebih empuk dan bumbunya meresap sempurna.
Di samping menggunakan baking powder, kita juga bisa mengubah bentuk daging agar semakin mudah empuk.
Sebaiknya, iris atau potong daging dalam ukuran yang kecil-kecil saja.
Daging yang tipis dan berukuran kecil akan lebih cepat matang dan empuk.
Selain itu, bumbu juga lebih mudah meresap tanpa perlu dimasak terlalu lama.
(*)