Bagian lengan dress yang dikenakan keduanya juga memiliki desain yang sama dengan bentuk seperti bulu-bulu.
Walau memiliki desain utama yang sama, tetap terdapat perbedaan dari dress yang dikenakan oleh keduanya ini.
Seperti yang bisa sobat Grid lihat, dress Krisdayanti terlihat dilengkapi dengan kristal-kristal kecil pada bagian dada.
Kristal-kristal tersebut membentuk belehan berbentuk V yang menyatu dengan kristal bunga-bunga pada bagian pinggang.
Kristal-kristal serupa tak terlihat pada dress yang dikenakan oleh Amora.
Dress yang dikenakan Amora Lemos memiliki desain yang lebih tertutup dan simpel sehingga sesuai dengan usianya.
Penampilan ibu dan anak ini semakin spesial dengan riasan wajah dan gaya rambut yang mendukung.
Baca Juga: Bak Kakak Adik, Intip Penampilan Ririn Ekawati Saat Berpose Bareng Anak Sulungnya yang Sudah Remaja
Pertama-tama, rambut Amora terlihat dibiarkan tergerai dengan mempertahankan ikal alami yang dimiliki.
Kemudian, wajah Amora cukup diberikan makeup tipis yang memaksimalkan kecantikan alami yang dimilikinya.