Nama Greysia Polii jelas tak asing di Indonesia karena kehebatannya sebagai atlet bulutangkis.
Di tahun 2021 lalu, Greysia Polii bersama pasangannya, Apriyani Rahayu, sukses mencetak sejarah baru sebagai peraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020.
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu langsung menyita perhatian publik karena keduanya jadi tim ganda putri pertama yang meraih emas di cabang olahraga bulutangkis di Olimpiade Tokyo 2020.
Sosok Greysia Polii tentu jadi idola banyak orang karena kehebatannya saat bertanding hingga memboyong medali emas.
Greysia Polii juga jadi sorotan karena sosok suaminya, Felix Djimin, yang seorang pengusaha berlian.
Melansir dari Tribun-Timur.com, Felix Djimin memiliki toko perhiasan bernama Swan Jewellery yang sudah dikenal oleh rekan artis Tanah Air.
Biasanya tampil keren dengan celana pendek, baru-baru ini Greysia Polii mendadak bergaya dengan gaun hitam panjang yang mewah.
Dalam unggahan Instagram pribadinya, Greysia Polii tampil berkelas dengan gaun hitam mewah yang memukau.
Penampilan Greysia Polii pun tampak berbeda karena tak seperti biasanya saat di lapangan.
Kendati sudah anggun dengan gaun hitam, tetap saja Greysia Polii tak bisa menggunakan high heels sebagai alas kakinya dalam potret itu.