Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Sempat bikin geger netizen, hubungan Ayus Sabyan dengan Ririe Fairus dan anak-anaknya kini ikut jadi sorotan.
Disebut main serong dengan Nissa Sabyan, Ayus Sabyan tetap mencoba dekat dengan anak-anaknya dengan Ririe Fairus.
Namun baru-baru ini beredar video yang menunjukkan sikap dingin anak Ayus Sabyan dengan Ririe Fairus pada sang ayah hingga banjir komentar netizen.
Nama Ayus Sabyan memang belakangan kembali menjadi sorotan usai disebut main serong dengan Nissa Sabyan hingga akhirnya bercerai dengan Ririe Fairus.
Meski begitu, Ririe sering membagikan momen ketika Ayus tetap berusaha menjalin hubungan baik dengan anak-anaknya.
Di momen seperti ulang tahun sang anak dan momen lain, Ayus terlihat tetap hadir meski rumah tangga mereka telah berakhir.
Namun baru-baru ini beredar video yang menunjukkan sikap dingin anak Ayus Sabyan dengan Ririe Fairus pada sang ayah.
Sontak saja video tersebut menuai banyak komentar dari netizen.
Hal ini terlihat dalam unggahan Instagram @insta.nyinyir pada Minggu (27/2/2022).
Dalam video yang dipajang di akun gosip tersebut berisi momen saat Ayus mencoba untuk lebih dekat dengan anaknya.
Namun sang anak justru lebih menunjukkan sikap dingin pada Ayus.
"Jangan salahkan dia kalau ada yang menyakiti hati ibunya. Karena ibu adalah cinta pertama seorang anak laki2," tulis kalimat di video tersebut.
Ayus yang mencoba menggandeng dan memeluk anaknya tampak terpaksa harus menerima penolakan.
Pasalnya sang anak justru menunjukkan tidak ingin didekati Ayus dan terus menjauh berusaha mendekati Ririe hingga sempat menangis.
Sementara itu, Ririe lebih bersikap netral dengan hanya diam dan mengawasi.
Netizen yang melihat video ini pun langsung membanjirinya dengan berbagai komentar.
"Salah sendiri sich," tulis yuniolshoop_29.
"Makanya jangan Menyakiti Hati Istri kalo gamau Disakitin ama anak sendiri," ujar 2maharr29.
"Jangan dipaksa, justru waktu nya si bapak usaha sendiri buat PDKT ke anak, minta maaf. Bukan anaknya yang dipaksa langsung nerima," papar @larasati9923.
"Gimana pak rasanya ditolak anak begitu? Itu bener2 anaknya ga nyaman sama bapaknya sendiri, susah pak kalo udh nyakitin hati seorang ibu," timpal @diandraaditia.
(*)