Arumi Bachsin tetap belanja ke pasar tradisional
Melalui saluran YouTube-nya, Arumi Bachsin diketahui baru-baru ini pergi berbelanja ke pasar tadisional benama Pasar Soponyono di Surabaya.
Cara berbicara istri Emil Dardak dan sikapnya kepada para pedagang akhirnya menjadi sorotan dan pembicaraan.
Pasalnya Arumi menggunakan bahasa Jawa dan terdengar 'medok' saat bertanya ke pedagang.
"Nah mau bu, semua wis (semuanya deh) Wah ada (ikan) selar bu, nggih mau (iya mau)," ujar Arumi dilansir dari YouTube-nya, Rabu (2/2/2022).
Sepertinya, Arumi mulai terbiasa menggunakan bahasa Jawa dan menggunakannya dengan warga sekitar agar lebih akrab.
"Kepiting hahaha, ada kepiting. Pak, kepitingnya pinten (berapa harganya) pak?" tanya Arumi dengan gembira.
"Lidah sapi ya bu, kersa bu (mau bu)," ucap Arumi ke pedagang lainnya.
Vlog Arumi ke pasar tradisional ini benar-benar mencuri perhatian netizen.
Seperti yang diketahui, Arumi dulunya adalah artis Ibukota yang mungkin jarang untuk turun langsung ke pasar, namun setelah dipersunting oleh Emil Elestianto Dardak dan sekarang menjadi istri Wakil Gubernur Jawa Timur, Arumi merubah semuanya.