Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Aktor Rizky Nazar akhirnya dapat kembali ke keluarga setelah sempat ditahan karena kasus narkoba yang menjeratnya pada Desember 2021 lalu.
Bukan karena sudah bebas, ternyata kembalinya Rizky Nazar ke keluarga karena sang aktor diperbolehkan menjalani rehabilitasi rawat jalan.
Rizky Nazar masih wajib melakukan rehabilitasi rawat jalan dengan total pertemuan 8 sesi.
Selain itu, kekasih Syifa Hadju tersebut juga masih harus mengikuti sesi konsultasi dan pengecekan urine secara berkala.
"Maaf kemarin agak bikin heboh dan mengagetkan," ucap Rizky Nazar, dikutip dari Youtube Rizkina Nazar, Kamis (3/3/2022).
"Maaf kalau sudah mengecewakan. Semoga ini jadi pelajaran," tandasnya.
Lantas, mengapa Rizky Nazar diizinkan menjalani rehabilitasi rawat jalan?
Kepala BNNK Jakarta Selatan, Dik Dik Kusnadi mengatakan bahwa dalam kasus Rizky Nazar terbukti bahwa kasusnya termasuk kasus biasa.
Baca Juga: Dipasangkan dengan Rizky Nazar dalam Sebuah Series, Syifa Hadju: Aneh Akting Sama Dia
Rizky Nazar juga tak memiliki indikasi untuk mengedarkan barang haram tersebut sehingga ia diperbolehkan menjalani rehabilitasi rawat jalan.
"Sebetulnya bukan bebas."