Find Us On Social Media :

Cerai dari Kalina Ocktaranny, Vicky Prasetyo Ungkap Perasaannya

By Corry Wenas Samosir, Selasa, 8 Maret 2022 | 11:29 WIB

Vicky Prasetyo

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir 

Grid.ID - Usai bercerai dengan Kalina Ocktaranny, Vicky Prasetyo mengaku bahagia.

Menurutnya dia harus menjalani kehidupannya dengan bahagia.

"Bahagialah," ujar Vicky Prasetyo dikutip Grid.ID dari Pagi-Pagi Ambyar Trans TV, Senin (7/3/2022).

Vicky mengatakan apa yang telah ditetapkan oleh Tuhan harus dijalani dengan bahagia.

"Saat pernikahan, berpisah, harus selalu bahagia. Kita enggak boleh nego dengan takdir yang ditentukan tuhan," tambahnya.

Namun dengan kejadian ini, Vicky mengimbau pada masyarakat agar kegagalan pernikahannya tidak menjadi contoh.

Selain itu, Vicky juga meminta maaf kepada mantan-mantan istrinya. Dia berharap kedepannya bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

"Ya rumah tangga pasti ada pro kontra ada hujatan. Biarlah contoh ini sebagai lilin yang membakar dirinya untuk menerangi sekitar.

Baca Juga: 'Gue Udah Punya Suami' Nagita Slavina Merinding Disko Dengar Keinginan Vicky Prasetyo Ini, Istri Raffi Ahmad Sampai Menjerit Ketakutan

Ini sebuah rumah tangga yang salah," kata Vicky Prasetyo 

"Jangan kalian mengikuti seperti ini, tapi di balik semua ini aku secara pribadi aku Minta maaf kepada mantan istri aku dan lain-lain," tuturnya.

Diketahui Vicky Prasetyo berpisah dari Kalina Ocktaranny sejak awal tahun 2022.

Setelah bercerai, keduanya terlibat konflik dan saling sindir di media sosial.

(*)