Find Us On Social Media :

Bahaya, Inilah Arti Mimpi Memecahkan Cermin yang Berkaitan dengan Ketidakmampuan Menghadapi Perubahan Hidup

By Citra Widani, Selasa, 8 Maret 2022 | 16:29 WIB

Ilustrasi memecahkan cermin

Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - Arti mimpi memecahkan cermin ternyata punya makna luar biasa di baliknya yang tentunya tak boleh disepelekan.

Bagaimana tidak, arti mimpi memecahkan cermin berkaitan dengan ketidakmampuan dalam menghadapi perubahan-perubahan yang terjadi dalam hidup.

Untuk tahu lebih lanjut mengenai arti mimpi memecahkan cermin, yuk simak penjelasannya berikut ini.

Sebagian orang ada yang mempercayai pemahaman bahwa memecahkan kaca berkaitan dengan nasib buruk yang akan menghantui tak hanya kehidupanmu namun kehidupan 7 turunanmu.

Kepercayaan ini dipopulerkan oleh orang-orang Yunani kuno dan Roma, dimana menurut mereka dewa-dewa akan mengamati jiwa manusia melalui cermin dan akan menghukum manusia karena kecerobohannya memecahkan cermin.

Namun, apabila kamu bukan orang yang mempercayai pemahaman tersebut, maka arti mimpi memecahkan cermin memiliki makna lain, yang juga tak boleh diremehkan.

Melansir The Symbolism.com, Selasa (8/3/2022) memecahkan cermin menggambarkan soal ketidakmampuan menghadapi perubahan dalam hidup.

Zaman semakin maju, ada banyak hal yang mulai berubah termasuk cara berpikir dan menanggapi suatu permasalahan.

Baca Juga: Arti Mimpi Ketahuan Selingkuh, Ternyata Jadi Pertanda Kamu Harus Menyelesaikan Hal Ini, Simak Penjelasannya

Kamu merasa takut dan khawatir atas kemampuan diri sendiri yang tampaknya masih belum bisa menyesuaikan dengan era sekarang.

Contohnya, kamu adalah seorang guru yang dituntut menggunakan teknologi dalam belajar mengajar. Kamu yang tak pernah tahu tentang teknologi sebelumnya, merasa khawatir tak bisa melakukannya dengan baik.

Meski begitu, anggaplah momen ini sebagai kesempatan untuk belajar dan membangun kebiasaan baru.

Apabila pecahan cermin itu melukai dirimu, mimpi tersebut melambangkan makna lain.

Di mana perubahan yang terjadi dalam hidupmu justru membuatmu merasa rapuh dan hancur.

Contohnya, kamu baru saja berpisah dengan pasangan hidup yang toxic dan kerap membuatmu tertekan.

Berpisah memang jawaban yang tepat untuk hal tersebut.

Namun, entah mengapa kamu tetap saja merasa hancur saat mengetahui fakta bahwa orang yang kamu harapkan bisa menemanimu sampai akhir hayat justru berkhianat.

Di sisi lain, jika kamu melihat bayangan orang lain saat sedang bercermin, ini mengisyaratkan bahwa kamu sedang menyesali kesalahan masa lalu.

Baca Juga: Arti Mimpi Boneka Berkaitan dengan Insiden Horor? Ini Dia Maknanya yang Jarang Diketahui Orang, Soal Pasangan hingga Keluarga

Kesalahan itu kamu sembunyikan sampai sekarang karena khawatir dihakimi oleh orang sekitar jika mereka mengetahuinya.

Mimpi ini juga berusaha untuk mengingatkanmu agar tak sesumbar tentang sesuatu yang berkaitan dengan kesalahan di masa lalu karena kemungkinan orang lain sudah mengetahui lebih dulu soal apa yang kamu sembunyikan.

Mereka diam-diam menilaimu dengan kesalahan masa lalu yang pernah kamu perbuat, meski penilaiannya tentu tak sepenuhnya benar.

(*)