Find Us On Social Media :

Tengah Berjuang Melawan Stroke, Terungkap Arti Nama Mat Solar 'Bajaj Bajuri' yang Ternyata Punya Sejarah Penting dalam Karirnya

By Devi Agustiana, Sabtu, 12 Maret 2022 | 18:16 WIB

Inilah arti nama Mat Solar yang memiliki asal-usul unik.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Tidak banyak orang tahu, ternyata arti nama Mat Solar memiliki arti yang penuh makna.Arti nama Mat Solar memiliki sejarah penting dalam perjalanan karir sang aktor.Penasaran dengan arti nama Mat Solar?Sebelumnya diketahui kalau Mat Solar adalah salah satu aktor sekaligus komedian papan atas di Tanah Air.Mengutip Tribun medan, Mat Solar pernah membintangi beberapa film seperti 'Dongkrak Antik' (1982), 'Dilihat Boleh Dipegang Jangan' (1983), dan lain-lain.Sosok Mat Solar kian dikenal usai berperan sebagai Bajuri dalam sitkom Bajaj Bajuri bersama Rieke Diah Pitaloka.Mat Solar juga sempat berperan dalam sinetron Tukan Bubur Naik Haji The Series sebagai Haji Sulam.Akan tetapi, kini kondisi pria 59 tahun itu tengah terbaring lemah.

Baca Juga: 'Aku Sih Pengen', Anak Mat Solar Ungkap Keinginannya Mengikuti Jejak sang Ayah Menjadi Aktor

Sejak 2017, Mat Solar menderita stroke hingga membuatnya harus mengandalkan kursi roda untuk beraktivitas.Kondisi tersebut juga membuatnya harus vakum dari dunia hiburan.Belakangan kondisi ayah tiga anak tersebut juga terungkap.Putra ketiganya, Haidar menyebut kalau kondisi Mat Solar sempat drop hingga kesulitan untuk bicara atau berjalan."Sekarang sih lumayan sehat. Cuma kemarin drop lagi. Turun naik terus, sekarang susah ngomong," kata Haidar dalam tayangan YouTube Sule Production yang Grid.ID kutip pada Sabtu (12/3/2022)."Jalan juga harus dibantu sama aku kalau nggak sama om, ada satpam juga. Ngomongnya pelan gitu," lanjutnya.Mengenai nama Mat Solar, rupanya itu merupakan nama tokoh yang ia perankan dalam batu loncatannya sebagai aktor.Pada 1978 hingga 1992, ia bergabung dalam Teater Mama yang tayang di TVRI dan berperan dengan nama Mat Solar.Dari sanalah nama Mat Solar populer hingga saat ini.

Baca Juga: Jarang Tersorot Kamera, Kondisi Mat Solar 'Bajaj Bajuri' Diungkap Sang Anak, Alami Stroke hingga Sempat Sulit Bicara dan Berjalan

Adapun nama asli sang aktor adalah Nasrullah.Nama tersebut merupakan nama dari bahasa Arab yang biasa digunakan untuk laki-laki.Laman Quranicnames.com menyebut kalau nama Nasrullah memiliki arti "pertolongan Tuhan" dan "dukungan Tuhan".(*)