Find Us On Social Media :

Sampai Melongo Lihat Wajan di Dapur Tetangga Nggak Ada yang Gosong atau Berkerak, Kuncinya Cuma Sering Digosok Garam, Kok Bisa?

By Devi Agustiana, Rabu, 16 Maret 2022 | 09:47 WIB

Ikuti cara ini kalau mau wajan gosong di rumah jadi kayak baru lagi.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi AgustianaGrid.ID – Wajan adalah salah satu alat masak yang tentu digunakan sehari-hari.Karena sering digunakan, maka wajan bisa menjadi gosong, baik di dalam atau bagian luarnya.Ini tidak mengherankan karena penggunaan api yang terlalu besar dan teknik memasak yang salah perlahan bisa membuat wajan gosong hingga berkerak.Akan tetapi, jangan khawatir karena wajan gosong bisa diatasi dengan beberapa cara.Dilansir Grid.ID dari Kompas.com dan Intisari Online, cara pertama yang bisa dilakukan adalah menggunakan garam.Pertama-tama, lapisi wajan yang gosong dengan segelas air hangat dan tambahkan segenggam garam.Diamkan campuran tersebut sekitar 20 menit.Setelah itu, bersihkan bagian bawah wajan dengan sabun pencuci dan spons yang lembut.

Baca Juga: Salah Banget Kalau Dipel, Ini Cara Benar Membersihkan Minyak Goreng yang Tumpah di Lantai, Nggak Perlu Pakai Tenaga Ekstra

Apabila noda masih menempel, maka bisa merebus campurannya selama beberapa menit.Tunggu sampai dingin dan bersihkan lagi dengan spons lembut.Cara kedua bisa menggunakan minyak sayur.Langkah pertama, panaskan minyak sayur, lalu letakkan di piring tahan panas sesuai ukuran wajan.Angkat wajan dan letakkan di pantat wajan di atas minyak sayur tersebut.Biarkan uap panas dari minyak sayur menempel pada pantat wajan.Setelah itu, barulah gosok dan cuci pantat panci menggunakan spons dan sabun biasa.Terakhir, bisa menggunakan jeruk nipis.Perlu diketahui bahwa kandungan asam di dalam jeruk nipis bisa mengangkat kerak gosong pada pantat panci atau wajan.

Baca Juga: Heran Bak Mandi Tetangga Selalu Kinclong, Kuncinya Cuma Digosok Pakai Satu Bahan Ini, Ibu-ibu Pasti Melongo Kalau Tahu

Belah jeruk nipis, lalu teteskan pada air mendidih yang sudah diberi sabun pencuci piring.Aduk rata, lalu masukkan ke dalam baskom besar.Kemudian, rendam wajan dengan bagian pantat di bawahnya dan diamkan semalaman.Keesokan harinya, cuci panci dengan sabun pencuci piring biasa.Itulah cara membersihkan wajan yang gosong dengan mudah.(*)