Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Bersama dengan teman-teman selebriti, Yuki Kato baru saja pulang setelah berlibur ke Amerika.
Momen ini adalah pertama kalinya Yuki Kato pergi ke luar negeri setelah dua tahun pandemi Covid-19.
Yuki Kato pun menganggap bahwa liburan ini merupakan self reward untuk dirinya karena sudah bekerja keras.
Sebenarnya, sah-sah saja untuk memberikan self reward atau hadiah untuk diri sendiri karena alasan-alasan tertentu.
Ini karena self reward bisa berfungsi untuk menyegarkan pikiran dan memotivasi diri lagi setelah bekerja keras.
Namun, masih banyak orang yang menjadikan self reward sebagai alasan untuk berperilaku konsumtif.
Tak jarang, usai memberikan self reward, banyak orang merasa stress karena kehabisan uang dan keuangan terganggu.
Nah, supaya tidak salah kaprah lagi, Yuki Kato membagikan tips self reward hemat supaya tidak mengganggu kondisi keuangan.
Dalam acara virtual Produkif Tanpa Batas dengan Shopee Pay yang dihadiri Grid.ID pada Jumat (18/3/2022), Yuki Kato menyebutkan pentingnya membuat anggaran sesuai kemampuan.
“Kalo aku yang pasti ditentukan dulu ya (anggaran yang dibutuhkan). Maksudnya kalau mau self reward, self rewardnya apa, budgetnya berapa, dan yang kita punya apa,” kata Yuki.
Aktris kelahiran tahun 1995 ini kembali menekankan bahwa jenis self reward yang dipilih harus masuk akal.
“Jangan kayak nggak punya budgetnya tapi pengen yang heboh-heboh. Itu sebenarnya nggak makes sense kan,” lanjutnya.
Menurut Yuki, self reward tidak harus mahal karena kegiatan sederhana seperti membeli makanan atau minuman kesukaan sudah bisa menyenangkan diri sendiri.
“Self reward boleh, liburan boleh, tapi yang make sense aja. Toh hal-hal kecil juga bisa menyenangkan loh. Dan menurut aku kan, self reward itu dibutuhkan untuk refreshing. Even cuma sekadar beli boba aja atau makan yang enak itu juga udah bentuk dari self reward,” tutur Yuki.
Selain itu, Yuki juga menyebutkan pentingnya mencari cashback atau promo dalam membeli sesuatu, terlebih untuk self-reward.
Dengan memanfaatkan promo ataupun cashback, kita pun bisa tetap hemat dalam memberikan self reward.
“Pinter pinter cari promo atau cashback. Menurut aku juga harus jeli gitu. Karena itu salah satu cara untuk kita bisa hemat juga,” ucap Yuki.
Sebagai contoh, wanita berdarah Jepang ini sering memanfaatkan fitur ShopeePay Sekitarmu untuk mencari promo dan cashback.
“Jadi kalau kita lagi nongkrong atau lagi syuting di mana, tinggal search aja ShopeePay sekitarmu, terus itu kadang suka ada tuh yang promo apa, apa yang benefit nih,” kata Yuki Kato. (*)