Find Us On Social Media :

Diiming-imingi Jadi CPNS, Terungkap Korban Penipuan Olivia Nathania Kini Hidup Susah Hingga Harus Ngojek untuk Menyambung Hidup

By Ragillita Desyaningrum, Senin, 21 Maret 2022 | 19:27 WIB

Putri Nia Daniaty, Olivia Nathania hingga kini masih menjalani proses hukum terkait kasus dugaan penipuan berkedok rekrutmen CPNS.

Sehingga, mereka yang akhirnya tertipu karena diiming-imingi jadi CPNS harus kehilangan pekerjaannya dan mencari cara untuk menyambung hidup.

"Mereka bukan orang kaya, bisa dibilang orang menengah ke bawah yang kalau pekerjaannya hilang jadi tukang ojek, jadi tukang cuci tetangganya," lanjutnya.

"Kan kasihan, sudah kerja enak, gara-gara mau dapat (pekerjaan sebagai) pegawai negeri, keluar (dari pekerjaan sebelumnya). Mau cari kerjaan lagi susah," pungkas Alfian.

Oleh karena itu, Alfian berharap Olivia dapat mengembalikan uang korban-korbannya dan dihukum seberat-beratnya.

(*)