"Aku pake setiap hari, ayahnya, Ziel, Suteng, mbak mbak di rumah juga aku supply untuk semua pake AExpert. Supaya aku bisa tahu efeknya di semua orang, karena namanya skincare kan cocok cocokan, kita enggak bisa bilang 100 persen orang bakal cocok, enggak. Tapi yang penting ini aman gitu aja kalo buat aku sih," tambah Ashanty.
Ashanty juga memberikan tanggapannya terkait pertanyaan mengenai dirinya yang yakin dengan produknya tersebut.
Ashanty menjelaskan bahwa saat ini di pasaran yang dilihat dari sebuah produk adalah siapa yang meng-endorse produk tersebut, dan bukan karna isi atau kandungan dari produknya.
"Sekarang kan gini orang kebanyakan beli bukan karena isinya tapi karena oh ini dipromoin sama siapa, orang tergiur karena iklannya, ini di endorse siapa. Sekarang kan mindset-nya kayak gitu tanpa orang (mikir) bagus nggak sih produk ini. Itu yang aku lihat di pasaran," jelasnya.
Sehingga, dirinya dan dr Ekles menciptakan produknya tersebut dengan mencoba pada diri sendiri dahulu.
Hal ini untuk membuktikan apakah produk tersebut bagus atau tidak dan ada hasil atau tidaknya.
"Nah kita berdua menciptakan produk ini di awal memang mencoba sendiri dulu. Ini bagus nggak sih, ini ada hasilnya nggak sih."
Ashanty juga aktif memberikan masukan kepada dr Ekles, begitupula dengan dr Ekles yang mau mendengar masukan tersebut.
Ashanty juga menilai bahwa untuk mendapatkan hasil yang luar biasa tidak ada yang instan.
"Aku walaupun bukan dokter aku orangnya pengin lihat produknya ini isinya apa sih. Aku maunya begini dok. Dokter juga mau menerima masukan aku walaupun aku nggak paham secara klinisnya seperti apa. Urusan nanti bisa luar biasa itu belakangan yang penting orang bisa pakai ini cocok dan nggak ada yang instan. Kalau mau instan ya nggak mungkin lah, prosesnya ada hasilnya. Bulan demi bulan kelihatan banget ke kulit," jelasnya.
Ashanty juga menjelaskan bahwa untuk menciptakan produk tersebut tidaklah sebentar.
Serta memperhitungkan segala hal seperti adanya efek maupun cocok atau tidaknya.
"Kita berdua tuh menciptakan AExpert ini di awal kita coba sendiri dulu makanya lama prosesnya, ini bagus enggak sih, ini ada efeknya enggak sih dan aku tuh jadi walaupun aku bukan dokter aku tuh jadi liat semua produk ini isinya apa sih? Dok ini apa sih isinya, dok tolong liatin, aku mau isinya ini soal klinisnya ada dokter yang lebih paham," jelasnya.
(*)