Hal yang sama pun juga dilakukan oleh satu pasangan lainnya yakni Yudi Nuryanto (29) dan Arismawati (48).
Dikutip Grid.ID dari WARTAKOTAlive.com pada Senin (4/4/2022), Ketua Golek Garwo Fortais & Nikah Bareng Nasional Ryan Budi Nuryanto membenarkan bahwa mahar pernikahan tersebut adalah belalang goreng.
"Kami jadikan walang goreng satu toples sebagai mahar pernikahan untuk kedua pasangan," ujarnya.
"Mungkin ini yang pertama di Indonesia, menikah di dalam goa, termasuk yang pertama di Gunungkidul," lanjutnya.
Bukan tanpa sebab, ternyata ada alasan di balik penggunaan belalang goreng ini sebagai mahar.
Ya, kedua pengantin itu memilih mahar tersebut lantaran belalang goreng adalah makanan khas Gunungkidul.
Rumadi sendiri mengaku bahagia bisa mempersunting Rika sebelum bulan Ramadan tiba.
Terlebih pernikahannya bisa digelar dengan begitu unik.
"Selain itu, niat saya ikut nikah unik ini biar bisa menikah sebelum bulan Ramadhan," ujarnya.
"Motivasinya di sini tidak ada keluarga dan ibaratnya saya duda lihat dia di sini tidak ada keluarga lalu saya nikahi saja," lanjut Rumadi.
(*)