Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Umat Islam di seluruh dunia kini tengah menunaikan ibadah puasa Ramadan 2022.
Tentu, semua umat Muslim ingin menunaikan ibadah puasa Ramadan 2022 dengan lancar dan sehat.
Namun, bagaimana jika lansia juga ingin menunaikan ibadah puasa Ramadan 2022?
Nah, kali ini Grid.ID akan membagikan tips untuk lansia yang ingin menunaikan ibadah puasa Ramadan.
Kira-kira bagaimana cara caranya?
Dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Senin (4/4/2022), Pakar Gizi Klinis Dr. dr. Fiastuti Witjaksono Msc, MS, Sp.GK mengatakan bahwa kebanyakan lansia lebih memilih makanan yang mereka sukai tanpa mempertimbangkan nutrisi yang didapat.
Padahal, kebutuhan nutrisi untuk lansia juga sangat penting selama menjalankan ibadah puasa Ramadan.
"Kebutuhan protein (lansia) penting, turun berat badan, komposisi otot berkurang," ujarnya.
Fiastuti menyebutkan bahwa sebaiknya lansia banyak mengonsumsi protein ketika berbuka puasa dan sahur untuk menjaga otot.
Pasalnya, ketika memasuki usia lanjut, massa otot seseorang akan berkurang dan mengecil.