Find Us On Social Media :

Jangan Khawatir, Arti Mimpi Pasangan Tidak Setia Ternyata Hanya Bagian dari Ketakutan Akan Perselingkuhan, Begini Penjelasannya

By Citra Widani, Kamis, 7 April 2022 | 14:09 WIB

Ilustrasi pasangan tidak setia

Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - Arti mimpi pasangan tidak setia ternyata bagian dari ketakutan seseorang akan sebuah perselingkuhan dalam perselingkuhan.

Sehingga kamu tak perlu khawatir, karena arti mimpi pasangan tak setia tidak selalu berarti demikian.

Untuk tahu lebih lanjut tentang arti mimpi pasangan tidak setia, yuk simak penjelasannya berikut ini.

Membayangkan pasangan tiba-tiba pergi dari hidup kita dan memilih orang lain, tentu adalah hal yang sangat menyakitkan, meski itu hanya ada di dalam mimpi.

Melansir Very Well Mind, Rabu (6/4/2022) memimpikan pasangan tiba-tiba pergi dan berselingkuh menandakan bahwa sebenarnya kamu sedang merasa khawatir akan hubunganmu dengan si dia.

Kamu takut ia akan digoda orang lain dan memilih untuk berpaling dari dirimu.

Trish dan Rob MacGregor mengatakan bahwa mimpi seperti ini mengisyaratkan ketakutanmu akan kelanjutan hubungan.

Kamu takut dia merasa bosan akan hubungan kalian yang mungkin terasa cukup flat dan tak ada perkembangan.

Baca Juga: Arti Mimpi Bertemu Maling Memang Pertanda Buruk dalam Kehidupan, Berhati-hatilah dengan Lingkungan Sekitar!

Meski terdengar menyedihkan, mimpi ini sebenarnya memiliki tujuan positif.

Mimpi tersebut ingin agar kamu dapat menjadi diri sendiri dan melakukan apa yang kamu inginkan dalam hidup walaupun pasanganmu tidak menginginkannya.

Karena jika kamu terus menuruti omongan dan keinginan pasangan, maka hubungan kalian akan terasa berat dan sulit untuk melangkah maju.

Biasakan untuk menghormati dan menghargai keinginan pasangan masing-masing selagi memang masih dalam ranah positif.

Akan tetapi, apabila kamu bermimpi berselingkuh dengan orang lain yang tak kamu sukai, ini memiliki makna yang jauh berbeda.

Kemungkinan besar mimpi ini menandakan bahwa terdapat sifat atau kepribadian orang tersebut yang kamu idam-idamkan dalam kehidupan nyata.

Misalnya, sosok dalam mimpimu itu memiliki karier yang lebih cemerlang daripada pasanganmu sekarang.

Atau beberapa hal simpel seperti fisik yang membuatmu merasa klepek-klepek dengan sosok tersebut daripada pacarmu sendiri.

Beberapa karakteristik seseorang seperti humoris, romantis, perhatian juga dapat mendasari mengapa kamu dapat berselingkuh dengan sosok tersebut dalam mimpi.

Baca Juga: Arti Mimpi tentang Kereta, Ternyata Bisa Jadi Berkaitan dengan Perjalanan Hidup Seseorang, Simak Penjelasannya di Sini!

(*)