"Awalnya saya pikir yang namanya anak muda ya, suka main sosmed, mungkin ngomongnya ceplas-ceplos," kata Gil Gladys.
"Tapi sekarang masalahnya sudah jadi makin panas, menurut saya ini sudah keterlaluan banget," lanjutnya.
Gil Glady pun mengaku terpaksa menempuh jalur hukum karena itikad baiknya disalahartikan oleh pihak Mayang.
"Itikad baik saya yang tadinya nggak mau memperpanjang karena mengingat dia juga masih kecil, jadi saya pikir saya yang harus bijaksana menanggapi saudari Mayang," kata Gil Gladys.
"Tapi menurut saya sekarang ini sudah keterlaluan banget, jadi saya juga terpaksa harus mengambil tindakan yang tegas mulai sekarang," imbuhnya.
Bak sudah tak ada lagi kata maaf, Gil Gladys pun dengan tegas menolak mediasi dengan Mayang.
"Kalau rencana mediasi sudah terlambat, sebenarnya kita juga nggak mau masalahnya terlalu heboh, tapi kayaknya sekarang sudah terlambat untuk mediasi," kata Gil Gladys.
"Jadi nanti kita bikin laporan aja ke Polda, Mayang nanti bisa langsung dijelaskan di BAP," imbuhnya.
#LebihDekatDenganSelebritis
(*)