Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Belum lama ini publik digegerkan dengan penemuan dua bocah balita di depan PT CBS yang berada di Kawasan Industri Modern Cikande, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang.
Dua bocah yang masih di bawah 5 tahun ini temukan pada Minggu (3/4/2022) lalu.
Dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Sabtu (9/4/2022), awalnya dua anak ini diduga diterlantarkan oleh orang tuanya.
Hal itu diungkap oleh Kepala Dinas Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKBP3A) Kabupaten Serang, Tarkul Wasyit.
"Dua anak yang ditelantarkan orangtuanya kondisinya sehat, lincah, sudah lari-lari. Sekarang sudah di rumah aman dan dirawat oleh P2TP2A," ujarnya.
Dua anak yang masih sangat kecil itu pun awalnya ditemukan oleh satpam.
"Kejadiannya kemarin, satpam PT CBS menemukan dua orang balita laki-laki berusia sekitar 3 tahun dan 9 bulan di pinggir jalan," jelas Kapolsek Kapolsek Cikande, Salahudin, Senin (4/4/2022).
Bahkan, usai ditemukan, dua anak itu sempat dirawat oleh warga sekitar.
"Sebelumnya dua anak itu dirawat oleh warga sekitar penemuan yang sukarela," lanjutnya.
Namun, baru-baru ini terkuak hal mengejutkan mengenai dugaan pembuangan anak ini.