Find Us On Social Media :

Jangan Sampai Salah, Simak Niat dan Adab Mandi Wajib untuk Laki-laki dan Perempuan yang Disunnahkan Ini Agar Ibadah di Bulan Suci Ramadan 2022 Semakin Berkah!

By Novia, Senin, 11 April 2022 | 18:07 WIB

Ilustrasi mandi wajib di bulan Ramadan 2022

6. Siram anggota badan sebelah kanan hingga tiga kali, kemudian siram anggota badan pada bagian kiri sebanyak tiga kali juga.

7. Membasuh rambut dan menyela pangkal kepala dengan cara memasukkan kedua tangan ke air, lalu menggosokkannya ke kulit kepala, dan kemudian menyiram kepala tiga kali.

Baca Juga: Ramadan 2022 Semakin Berkah, Amalkan 5 Doa Memohon Perlindungan dan Kebaikan Dunia Akhirat, Salah Satunya Kerap Dibaca Rasulullah SAW

8. Gosok bagian tubuh sebanyak tiga kali, baik pada bagian depan, belakang, atau menyela rambut serta jenggot.

9. Bilas seluruh tubuh dengan mengguyurkan air, dimulai dari sisi yang kanan, lalu lanjutkan dengan sisi tubuh kiri.

2. Tata Cara Mandi Wajib Untuk Perempuan

Tata cara mandi junub bagi perempuan, dibedakan antara mandi junub dan mandi setelah haid atau nifas.

Untuk tata cara mandi junub bagi wanita, hampir sama dengan tata cara mandi bagi laki-laki, sebagaimana yang telah dijelaskan di atas yakni.

1. Niat (Menurut para ulama niat itu tempatnya di hati).

2. Mencuci tangan terlebih dahulu sebanyak tiga kali sebelum tangan tersebut dimasukkan dalam bejana atau sebelum mandi.

3. Membersihkan kemaluan dan kotoran yang ada dengan tangan kiri.

4. Mencuci tangan setelah membersihkan kemaluan dengan menggosokkan ke tanah (atau lantai) atau dengan menggunakan sabun.

Baca Juga: Jangan Buru-buru Dibatalkan! Ternyata Begini Cara Mengatasi Sakit Gigi saat Puasa Ramadan 2022, Simak Penjelasan Penting Ini dari Dokter

5. Berwudhu dengan wudhu yang sempurna seperti ketika hendak shalat.

6. Menyiramkan air ke atas kepalanya tiga kali.

7. Mengguyur air pada kepala sebanyak tiga kali hingga sampai ke pangkal rambut atau kulit kepala dengan menggosok-gosokkannya dan menyela-nyelanya (Tidak wajib bagi wanita untuk mengurai ikatan rambutnya).

8. Mengguyur air keseluruh badan dimulai dari sisi yang kanan setelah itu yang kiri.

Sedangkan untuk mandi karena haid dan nifas, tata caranya sama dengan mandi junub namun ditambahkan dengan beberapa hal berikut ini:

Pertama: dianjurkan menggunakan sabun.

Kedua: melepas gelungan, sehingga air bisa sampai ke pangkal rambut.

Baca Juga: Menu Buka Puasa Anti Ribet ala Shireen Sungkar, Modalnya Nggak Sampai Rp 15.000 Tapi Bisa untuk Satu Keluarga!

 

(*)