Find Us On Social Media :

Cukup dengan 4 Langkah, Berikut Cara Membersihkan Tungku Kompor Agar Terlihat Bersih seperti Baru

By Rizqy Rhama Zuniar, Rabu, 13 April 2022 | 17:37 WIB

Cara membersihkan tungku kompor yang benar.

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar

Grid.ID - Para ibu rumah tangga wajib sekali mengetahui cara membersihkan tungku kompor yang benar.

Berikut ini, ada cara membersihkan tungku kompor yang super mudah.

Selain cukup menerapkan 4 langkah saja, cara membersihkan tungku kompor berikut ini hasilnya dijamin bersih seperti baru.

Menjaga kebersihan tungku kompor menjadi hal yang patut diperhatikan oleh para ibu rumah tangga.

Pasalnya, tungku kompor yang kotor bisa memperlambat para ibu rumah tangga dalam memasak.

Maka dari itu, mari ketahui cara membersihkan tungku kompor agar terlihat bersih seperti baru.

Melansir dari homesandgardens.com, berikut 4 langkah mudah dalam membersihkan tungku kompor.

1. Pisahkan Tungku dari Kompor dan Rendam dalam Air Sabun

Hal pertama yang harus dilakukan adalah memisahkan tungku dari kompor sebelum dibersihkan.

Baca Juga: 100 Kali Lebih Bersih dari Deterjen, Noda Kuning Pada Ketiak Pakaian Bisa Musnah Modal Pasta Gigi Aja, Kok Bisa?

Pastikan tungku dalam keadaan dingin ya sebelum diangkat dari kompor.